5 Tips Bikin Kamar Tidur Estetik Hemat Budget, Hindari Banyak Kombinasi Warna

Arintha Widya - Rabu, 21 Februari 2024
Ingin bikin kamar tidur estetik tapi tetap hemat budget? Simak tips berikut ini.
Ingin bikin kamar tidur estetik tapi tetap hemat budget? Simak tips berikut ini. Freepik

Parapuan.co - Kawan Puan bosan dengan tampilan kamar biasa-biasa saja dan ingin menghadirkan suasana estetik di dalamnya?

Jika iya, kamu bisa merombak kamarmu agar lebih estetik dan nyaman untuk ditempati.

Tak butuh banyak budget, mendekorasi kamar jadi lebih estetik bisa dilakukan dengan tips seperti diungkap Courtina dalam pers rilis yang diterima PARAPUAN berikut ini!

1. Gunakan Warna-Warna Natural

Desain kamar estetik cenderung tidak menggunakan banyak warna atau warna yang saling bertabrakan.

Biasanya, skema yang dipakai hanya terdiri dari, satu, dua, atau tiga warna sebagai warna utama.

Menggunakan lebih dari tiga warna pada kamar justru membuatnya terlebih berantakan.

Memilih skema warna alami juga akan memberikan kesan kamar tidur yang rapi dan menyenangkan untuk dilihat.

2. Gunakan Lantai Vinyl

Baca Juga: 5 Hal Penyebab Lantai Vinyl Mengalami Perubahan Warna, Apa Saja?

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania