Kasus Polio pada Anak Kembali Terjadi, Ini Cara Mencegahnya

Saras Bening Sumunar - Jumat, 12 Januari 2024
Cara mencegah polio dengan imunisasi.
Cara mencegah polio dengan imunisasi. Riza Azhari

Parapuan.co - Poliomyelitis atau polio adalah penyakit yang sangat menular dan berbahaya.

Penyakit satu ini disebabkan karena adanya virus polio yang bersarang di tubuh dan menyerang sistem saraf.

Mereka yang terinfeksi polio akan mengalami kelumpuhan, bahkan pada kasus-kasus tertentu bisa menyebabkan kematian.

Belakangan, kasus polio kembali terjadi di wilayah Klaten, Jawa Tengah.

Karena hal tersebut, pemerintah langusung menetapkan penemuan ini sebagai kejadian luar biasa (KLB).

Belajar dari kasus polio yang terjadi baru-baru ini, siapa sih yang berisiko terinfeksi virus ini?

Dikutip dari laman resmi Kementerian Kesehatanpolio bisa menyerang siapa pun.

Namun, anak-anak yang berusia di bawah 5 tahun dan tidak mendapatkan imunisasi polio secara lengkap akan lebih rentan terinfeksi.

Risiko menjadi semakin besar jika kondisi sanitasi tidak baik, misalnya masih ada perilaku Buang Air Besar Sembarangan (BABS).

Baca Juga: Kasus Polio di Klaten, Ketahui Cara Penularan hingga Gejalanya

Sumber: Kementerian Kesehatan
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri

Viral di TikTok Urutan Mandi yang Benar, Ini Penjelasan dari Ahli