Memakai Softlens saat Tidur, Ketahui Berbagai Bahaya dan Risikonya

Saras Bening Sumunar - Selasa, 22 Agustus 2023
Bahaya memakai softlens saat tidur.
Bahaya memakai softlens saat tidur. Freepik

Membiasakan Diri untuk Melepas Softlens

Menurut dr. Madison Lessard, seseorang yang menggunakan softlens harus membiasakan diri untuk melepas lensa kontak sebelum tidur.

Hal ini termasuk saat kamu akan tidur siang atau tidur di malam hari.

Dengan begitu ketika kamu tertidur di depan televisi, mata tidak akan menanggung akibatnya.

Seperti yang telah disebutkan, seseorang tidak disarankan menggunakan lensa kontak saat tidur.

Terlebih, ada batas waktu tertentu yang efektif untuk penggunakan lensa kontak.

Umunya, lensa kontak bisa digunakan dengan waktu tidak lebih dari delapan jam.

Jika menggunakan softlens melebihi batas waktu yang ditentukan, mata akan mengalami iritasi.

Termasuk masalah mata merah hingga alergi dalam jangka panjang.

Baca Juga: ReLEX SMILE, Metode Baru Mengatasi Mata Minus dan Silinder Selain Lasik

(*) 

Viral di TikTok, Kondisi Bell's Palsy Bukan Disebabkan Kipas Angin