Organisasi Miss Universe Putuskan Kontrak dengan PT Capella Swastika Karya

Saras Bening Sumunar - Minggu, 13 Agustus 2023
Organisasi Miss Universe putuskan kontrak dengan PT Capella Swastika Karya.
Organisasi Miss Universe putuskan kontrak dengan PT Capella Swastika Karya. Instagram/missuniverse_id.

Pihak Organisasi Miss Universe juga memastikan jika PT Capella Swastika Karya tidak akan berpartisipasi dalam pelaksanaan Miss Universe Malaysia.

"PT Capella Swastika Karya dan kepalanya tidak akan melaju dengan Miss Universe Malaysia, dan tidak akan diberikan kontrak tambahan apa pun dalam organisasi kami," tulis Miss Universe.

Bagaimana Nasib Pemenang Miss Universe Indonesia 2023?

Tak sedikit yang bertanya-tanya bagaimana nasib  Fabienne Nicole, pemenang Miss Universe Indonesia 2023.

Terkait hal tersebut, Organisasi Miss Universe akan melakukan pengaturan tersendiri untuk berkompetisi di ajang Miss Universe di El Savador.

"Kami akan membuat pengaturan untuk pemegang gelar Miss Universe Indonesia untuk bersaing di kontes Miss Universe tahun ini," lanjut Miss Universe.

Organisasi Miss Universe juga meminta maaf pada para finalis yang menjadi korban dugaan pelecehan seksual.

Pihaknya juga berjanji akan melakukan yang lebih baik di masa depan.

"Kami menghargai keberanian kamu dalam berbicara, dan kami berjanji untuk melakukan yang lebih baik di masa depan," tegas keterangan Miss Universe.

Unggahan Instastory Miss Universe.
Unggahan Instastory Miss Universe. Instagram/missuniverse

Baca Juga: Sinopsis Women Talking, Pemenang Oscar 2023 yang Angkat Soal Isu Pelecehan

(*)