Soal Dugaan Pelecehan Seksual di Ajang Miss Universe Indonesia, Yayasan Puteri Indonesia Ambil Sikap

Linda Fitria - Selasa, 8 Agustus 2023
Ajang pemilihan Puteri Indonesia 2023.
Ajang pemilihan Puteri Indonesia 2023. Dok. Puteri Indonesia 2023

Parapuan.co - Belakangan ramai di media sosial soal kasus dugaan pelecehan seksual di ajang Miss Universe Indonesia.

Kasus dugaan pelecehan seksual ini dialami oleh finalis Miss Universe Indonesia yang sedang berkompetisi.

Melansir Kompas.com, pelecehan seksual diduga dialami peserta saat proses body checking pada tanggal 1 Agustus 2023.

Para korban mengaku diminta melakukan body checking dengan melepas busana yang dikenakan di depan banyak orang.

Bahkan di antaranya adalah laki-laki dan dilakukan di ruangan yang kurang privat.

Salah satu korban juga mengaku mengalami perlakuan tidak menyenangkan karena bagian tubuhnya disentuh.

"Tidak hanya dilihat, tapi juga dipegang area-area privat seperti yang saya alami sendiri. Saya disuruh memperlihatkan bagian belakang saya, bagian bokong," ungkap korban berinisial R.

Terkait kejadian yang mereka alami, beberapa finalis Miss Universe Indonesia telah melaporkan kasus dugaan pelecehan seksual tersebut ke pihak kepolisian Polda Metro Jaya dengan nomor register STTLP/B/4598/VIII//2023/SPKT/Polda Metro Jaya.

Sikap Yayasan Puteri Indonesia

Baca Juga: Ramai Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Finalis Miss Universe Indonesia, Begini Kronologinya

Sumber: Kompas.com,Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria