5 Olahraga Ini Bisa Membantu Menurunkan Kolesterol Jahat, Apa Saja?

Saras Bening Sumunar - Jumat, 30 Juni 2023
Olahraga untuk menurunkan kolesterol.
Olahraga untuk menurunkan kolesterol. Freepik

Parapuan.co - Olahraga memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga kesehatan.

Selain membantu menjaga berat badan ideal, olahraga juga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol yang tinggi.

Terlebih di saat momen Iduladha 2023 seperti saat ini, yang mana banyak dari kita menyantap berbagai olahan daging yang bisa memicu masalah kolesterol.

Kolesterol merupakan lemak dalam darah yang dapat menumpuk di arteri dan menyebabkan berbagai masalah kesehatan, terutama penyakit jantung.

Untungnya, untuk menurunkan kolesterol dalam tubuh, kamu bisa melakukan beberapa olahraga ini.

Melansir dari laman Kompas.com, berikut beberapa jenis olahraga yang dapat membantu menurunkan kolesterol.

1. Jogging

Jogging adalah olahraga ringan yang bisa kamu lakukan di mana saja.

Ini adalah bentuk latihan aerobik yang bagus untuk meningkatkan detak jantung dan membakar kalori.

Baca Juga: Waspada Penyakit Khas Iduladha, Ini Dia 5 Obat Alami Kolesterol