Ini Komitmen KPU Wujudkan Pemilu yang Inklusif dan Ramah Perempuan

Saras Bening Sumunar - Jumat, 2 Juni 2023
KPU dan Komnas Perempuan hadirkan pemilu inklusif dan ramah perempuan.
KPU dan Komnas Perempuan hadirkan pemilu inklusif dan ramah perempuan. chpua

Parapuan.co - Sebentar lagi, Indonesia akan menggelar pemilihan umum atau pemilu serentak.

Baik itu pemilu presiden, anggota legeslatif, dan yang lainnya.

Namun, pada momen penting yang akan diadakan tahun 2024 tersebut, penting untuk menghadirkan pemilu yang inklusif bagi seluruh rakyat Indonesia.

Hal tersebut disampaikan oleh Idham Holik, anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) saat menerima audiensi Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan (Komnas Perempuan) di kantor KPU, pada Rabu (31/5/2023).

Dalam audiensi tersebut, KPU dan Komnas Perempuan pun membahas tentang pentingnya pemilu yang berperspektif gender dan mensosialisasikan kampanye Jeli, Inisiatif, Toleransi, dan Ukur (Jitu).

Idham pun menyambut baik dan mengatakan bahwa dalam pemilihan umum nanti, KPU akan mewujudkan pemilu yang inklusif.

Adapun pemilu inklusif yang dimaksud adalah pemilu yang diselenggarakan dengan memberikan kesempatan seluas-luasnya pada seluruh warga negara yang telah berhak memilih, tanpa memandang suku, ras, agama, jenis kelamin, penyandang disabilitas, status sosial ekonomi dan lain-lain.

Artinya, perempuan juga memiliki kebebasan yang besar dalam memilih pemimpin di pemilu nanti.

Bukannya tanpa sebab, pasalnya perempuan juga memiliki andil yang cukup tinggi dalam berbagai sektor di masyarakat, termasuk politik.

Baca Juga: Lowongan Kerja Calon Legislatif Pemilu 2024 Ditutup, Ini Daftar Artis Bacaleg

Sumber: KPU.go.id
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri