Keliling Dunia dengan Kuliner Internasional di World Bistro Lobo & Juno

Citra Narada Putri - Rabu, 10 Mei 2023
Hidangan kuliner internasional di Lobo & Juno.
Hidangan kuliner internasional di Lobo & Juno. (Dok. Lobo & Juno)

Salah satunya adalah Negroni, yang juga menjadi koktail favorit Lobo. Negroni di Lobo & Juno diracik dari Tanqueray No. 10, Campari, dan Antica Formula vermouth dengan komposisi sangat presisi. 

Tak sampai di  situ, Lobo & Juno juga memiliki wine room luas yang mengoleksi lebih dari 150 jenis anggur dengan harga bersaing. 

Tamu yang ingin memilih wine dapat ditemani oleh seorang pakar wine yang senantiasa hadir membantu.

Bukan hanya menyediakan ruang makan utama, Lobo & Juno juga memiliki tiga ruang privat yang tersedia bagi tamu untuk keperluan rapat atau pertemuan skala kecil. 

Masing-masing ruang privat tersebut berkapasitas hingga 12 orang.

Sehingga Lobo & Juno pun bisa jadi destinasi kuliner berbagai kebutuhan, mulai dari makan siang santai, nongkrong dengan teman, acara keluarga, lunch meeting hingga pesta ulang tahun.

Kisah Lobo & Juno

Tak sekadar menjadi tempat untuk menikmati sajian mancanegara, Lobo & Juno juga menyimpan cerita menarik di baliknya. 

Lobo & Juno adalah karakter yang jadi pusat perhatian, yang mana mereka adalah pasangan dengan karakter personal bertolak belakang, namun disatukan oleh kecintaan pada kuliner dan travel.

Baca Juga: 3 Hidden Gem di Bantul, Ada Pusat Gerabah hingga Restoran Kids Friendly

Ini Jadwal Festival Kuliner Tjap Legende yang akan Hadir di 9 Kota