Tayang di Viu, Intip Sinopsis Series Bidadari Bermata Bening

Saras Bening Sumunar - Jumat, 31 Maret 2023
Sinopsis series Bidadari Bermata Bening tayang di Viu.
Sinopsis series Bidadari Bermata Bening tayang di Viu. Instagram/viuindonesia

Parapuan.co - Tak sedikit yang penasaran dengan bagaimana sinopsis series Bidadari Bermata Bening.

Bidadari Bermata Bening merupakan serial yang diadaptasi dari novel penulis terkenal, Habiburahman El Shirazy.

Sebelumnya, Habiburahman El Shirazy juga pernah merilis novel best seller Ayat-Ayat Cinta dan Ketika Cinta Bertasbih.

Lantas, bagaimana sinopsis series Bidadari Bermata Bening?

Serial yang mengusung genre romantis religi ini menggambarkan kesabaran dan pengorbanan dalam mendapatkan cinta sejati.

Series Bidadari Bermata Bening mulai tayang tanggal 31 Maret 2023 di Viu.

Sebelum menonton, pastikan Kawan Puan sudah berlangganan Viu, ya!

Melansir dari laman Viubegini alur cerita Bidadari Bermata Bening.

Penasaran? Yuk, Kawan Puan, kita intip ceritanya!

Baca Juga: Sinopsis Series Tilik The Series, Kisah Bu Tejo yang Tayang di WeTV

Sinopsis Series Bidadari Bermata Bening

Sinopsis Bidadari Bermata Bening tentang seorang remaja bernama Ayna.

Ayna dikenal sebagai perempuan yang begitu menawan dan salihah.

Suatu ketika, Ayna dihadapkan dengan pilihan hidupnya ketika dilamar oleh tiga laki-laki.

Alur cerita serial ini semakin seru ketika tiga laki-laki tersebut berusaha mendapatkan hati Ayna.

Ayna pertama kali dikenalkan dengan Gus Afif, di mana pertemuan mereka membuat hati satu sama lain bergetar.

Di sisi lain, Ayna juga harus menghadapi dua laki-laki lain yang hendak melamarnya.

Tentu ini menjadi pilihan yang sulit untuk Ayna, mengingat pernikahan adalah ibadah panjang.

 Baca Juga: Sinopsis Series Induk Gajah, Dibintangi Marshanda dan Mikha Tambayong

Lantas, keputusan apa yang akan Ayna ambil?

Serial Bidadari Bermata Bening semakin menarik lantaran dibintangi aktor dan aktris ternama.

Daftar Pemain Bidadari Bermata Bening

- Zoe Abbas Jackson sebagai Ayna.

- Ari Irham sebagai Gus Afif.

- Ikang Fauzi sebagai Kiai Sobron.

- Vladimir Rama

- Teuku Ryan

- Endhita

- Indra Birowo

- Olla Ramlan, dan masih banyak lagi.

Itu tadi sinopsis series Bidadari Bermata Bening. Jangan lewatkan setiap episodenya ya, Kawan Puan!

Baca Juga: Sudah Tayang di Netflix, Yuk Intip Sinopsis Series Saiyo Sakato

(*)

Sumber: viu
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania