Ini 5 Tips Melakukan Hubungan Suami Istri untuk Pengantin Baru

Saras Bening Sumunar - Senin, 6 Februari 2023
Tips melakukan hubungan suami istri untuk pengantin baru.
Tips melakukan hubungan suami istri untuk pengantin baru. ammeepinko

Parapuan.co - Melakukan hubungan suami istri menjadi hal yang menyenangkan dan membahagiakan.

Namun seringnya para pengantin baru justru merasa malu, canggung, hingga khawatir. Nyatnya, ini menjadi hal yang normal untuk para pengantin baru.

Meski begitu, Kawan Puan tentu tak ingin jika malam pertamamu berjalan kacau bukan?

Ada beberapa tips yang bisa digunakan pengantin baru ketika pertama kali melakukan hubungan suami istri.

Kira-kira apa saja tipsnya dan apa yang perlu diperhatikan?

Mengutip dari laman Hello Relish, berikut lengkapnya.

1. Ketahui Apa yang Diinginkan

Hal yang perlu diperhatikan ketika pertama kali akan melakukan hubungan intim adalah ketahui apa yang kamu inginkan dan komunikasikan dengan pasangan.

Misal, kamu ingin bercinta secara santai atau kamu ingin mendapatkan sentuhan di titik tertentu.

Baca Juga: 3 Fantasi Hubungan Suami Istri yang Kerap Dipikirkan Perempuan

Dengan mengetahui apa yang diinginkan, bukan tidak mungkin jika malam pertamamu akan berjalan menyenangkan.

2. Bangun Keintiman

Dalam hubungan suami istri, membangun keintiman menjadi hal yang penting dilakukan.

Keintiman ini bisa dibangun dengan berbagai cara misal memberikan pelukan hangat, menyentuh pasangan, atau membicarakan hal-hal yang menyenangkan dan dapat membangun gairah.

3. Lakukan Foreplay

Foreplay atau pemanasan dalam hubungan intim menjadi hal yang tak kalah penting.

Bagi perempuan foreplay bermanfaat untuk membangun gairah saat bercinta.

Dengan melakukan foreplay ini dapat membantu mengurangi rasa sakit saat proses penetrasi, apalagi ini menjadi pengalaman pertama bagimu.

Baca Juga: Postcoital Dysphoria, Rasa Sedih Setelah Lakukan Hubungan Suami Istri

Oleh karena itu, jangan terburu-buru ketika melakukan foreplay.

4. Pilih Posisi yang Nyaman

Ada beragam posisi yang bisa digunakan untuk pasangan seperti missionary, lotus, atau bahkan woman on top.

Namun, tidak semua posisi ini nyaman untuk perempuan. Untuk itu tentukan posisi yang terbaik untuk dirimu saat bercinta.

5. Jangan Langsung Meninggalkan Pasangan

Setelah melakukannya, hindari untuk langsung meninggalkan pasangan.

Entah untuk membersihkan diri atau tidur.

Ada baiknya jika masing-masing saling mengucapkan terima kasih atau dengan memberinya pelukan atau ciuman.

Nah, Kawan Puan, itu tadi beberapa tips dalam melakukan hubungan suami istri untuk pengantin baru.

Jadi, perhatikan lima tips di atas ya Kawan Puan.

Baca Juga: 5 Penyebab Perempuan Menangis Setelah Lakukan Hubungan Suami Istri

(*)