BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tips Diet Sehat di Tengah Maraknya Makanan Viral hingga Tips Berkunjung ke Ranu Regulo

Maharani Kusuma Daruwati - Jumat, 27 Januari 2023
Seblak, salah satu makanan viral
Seblak, salah satu makanan viral Ika Rahma

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Jumat (27/1/2023).

Mulai dari tips diet sehat di tengah gempuran makanan viral.

Hingga tips berkunjung ke Ranu Regulo di Lumajang.

1. Dokter Gizi Bagikan Tips Diet Sehat di Tengah Maraknya Makanan Viral

Kawan Puan, tentu di tahun 2023 banyak yang punya resolusi untuk hidup lebih sehat.

Salah satu langkah penting untuk hidup lebih sehat itu dengan mengatur pola makan.

Sayangnya di tengah berbagai gempuran makanan viral seperti seblak, cireng, basreng, hingga makanan serba manis lainnya, tak dipungkiri kalau itu semua membuat kita tergoda ya.

Tapi tenang saja Kawan Puan, ada lo tips diet sehat yang bisa membuat tetap konsumsi makanan viral.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: Sukses Turun Berat Badan, Ini Tips Menghilangkan Gelambir Usai Diet

2. Pendek Tidak Selalu Stunting, Ahli Ungkap Soal Kekurangan Gizi

Berdasarkan studi Kasus Gizi Indonesia diketahui telah ditemukan terdapat 2,4 persen balita di Indonesia mengalami kekurangan gizi atau stunting pada 2021.

Masalah pertumbuhan anak, khususnya stunting, kini tengah menjadi perhatian khusus.

Hal ini penting diperhatikan agar generasi muda Indonesia dapat berkembang secara optimal dan berkontribusi terhadap Indonesia yang lebih maju dan produktif.

Stunting merupakan suatu kondisi gangguan pertumbuhan dan perkembangan, biasanya ditandai dengan panjang atau tinggi badan anak yang ada di bawah standar.

Kondisi stunting atau gagal tumbuh pada anak sangat terkait dengan gizi penduduk yang buruk dalam periode cukup panjang.

Tanpa penanganan serius akan semakin banyak penduduk yang dewasa dan menua dengan perkembangan kemampuan kognitif yang lambat, mudah sakit dan kurang produktif.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: 1 dari 2 Bumil Alami Anemia, Disarankan Konsumsi Tablet Tambah Darah

3. 4 Tips Berkunjung ke Ranu Regulo, Hidden Gem Lumajang untuk Berkemah

Ranu Regulo jadi hidden gem di Lumajang, Jawa Timur yang punya pemandangan danau dan hutan.

Destinasi di Lumajang ini cocok bagi Kawan Puan yang ingin berkemah di alam.

Ranu Regulo tepatnya berada di Ranupane Satu, Ranupani, Kec. Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Jadi jika Kawan Puan ingin ke Ranu Regulo, maka kamu harus jalan kaki dari Ranupani sepanjang 400 meter.

Berikut berbagai tips berkunjung ke hidden gem Ranu Regulo yang harus Kawan Puan ketahui yakni:

Bawa Bekal

Dilansir dari Kompas.com, wisatawan yang datang ke Ranu Regulo perlu membeli tiket Rp19 ribu per orang.

Saat berkunjung maupun berkemah di rekomendasi tempat wisata ini, kamu disarankan untuk membawa bekal.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: 4 Hidden Gem Paling Beruntung di Hong Kong untuk Rayakan Imlek 2023

(*)

BERITA TERPOPULER WELLNESS: Mengenal Apa Itu Rabun Senja hingga Manfaat Bulu Tangkis untuk Kesehatan