Hati-Hati! Gaya Rambut Bella Hadid Ini Bisa Bikin Rontok hingga Botak

Citra Narada Putri - Kamis, 29 Desember 2022
Gaya rambut clean girl bun ala Bella Hadid.
Gaya rambut clean girl bun ala Bella Hadid. Dok. WireImage

Parapuan.co - Gaya rambut clean girl bun yang dipopulerkan oleh selebritas seperti Bella Hadid, Hailey Bieber hingga Selena Gomez belakangan sedang jadi tren.

Gaya rambut ini adalah membuat sanggul rambut yang super sleek, dengan disisir ke belakang.

Sanggul model ini biasanya juga akan diikat dengan kencang, agar posisinya tetap aman dan tidak mudah bergerak.

Atau bahkan biasanya akan menggunakan produk dengan bahan kimia tertentu atau alat penata rambut dengan panas tinggi untuk menatanya menjadi sleek.  

Walau akan memberikan tampilan rambut yang rapi, ternyata gaya rambut ini justru tidak disarankan oleh para ahli.

Para ahli memperingatkan bahwa gaya rambut yang populer sepanjang 2022 ini bisa menyebabkan alopecia

Sebagai informasi, traction alopecia adalah jenis kerontokan rambut yang disebabkan oleh penarikan rambut berulang kali, sehingga menyebabkan ketegangan pada folikel rambut itu sendiri.

Jika folikel cukup rusak, akan menimbulkan bekas luka, dan akhirnya bisa berhenti tumbuh.

Melansir Healthline, mereka yang kerap menata rambut dengan gaya menarik kulit kepala, seperti kuncir kuda yang ketat, sanggul atau bun, hingga kepang, sangat rentan mengalami alopecia.

Baca Juga: Apa Itu Mesotherapy, Perawatan Kecantikan yang Bisa Kencangkan Kulit hingga Atasi Kebotakan?