Kecil Tapi Esensial, Ini 5 Rekomendasi Kado Natal 2022 dari voilà.id

Anna Maria Anggita - Sabtu, 24 Desember 2022
Rekomendasi kado Natal 2022
Rekomendasi kado Natal 2022 mapodile

Parapuan.co - Apakah Kawan Puan sudah menyiapkan kado Natal 2022 untuk orang tersayang?

Kado Natal 2022 tidak harus yang terlihat besar dan mewah, sebab untuk orang terkasih kamu bisa memberikan hadiah sesuai kebutuhannya.

Tentunya, memberi kado Natal 2022 sesuai kebutuhan akan membuat barang pemberian kita terpakai. 

Tak perlu bingung, berdasarkan siaran pers yang PARAPUAN terima dari voilà.id (15/12/2022) berikut ini rekomendasi hadiah natal yang bisa diberikan ke orang terkasih, mulai dari:

1. Card Holder

Card holder
Card holder voilà.id

Card holder jadi salah satu barang yang direkomendasikan menjadi kado natal.

Meskipun ukurannya kecil, card holder ini punya peran esensial bagi kehidupan manusia, terutama bagi yang sering lupa membawa dompet.

Dengan card holder pembayaran barang yang dibeli pun lebih mudah karena produk ini bisa menyimpan banyak kartu.

Khusus untuk orang terkasih, pastikan Kawan Puan memilih card holder yang sesuai dengan personal style dan kepribadian mereka. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Dress Merah untuk Kado Natal 2022, Mulai dari Rp250 Ribu

2. Handuk

Handuk Avalon Towel Rose Pink 1
Handuk Avalon Towel Rose Pink 1 voilà.id

Tak ada salahnya untuk mengirimkan handuk sebagai kado Natal 2022, Kawan Puan. 

Sebab, handuk sudah pasti jadi barang yang akan dipakai sehari-hari, khususnya setelah mandi.

Disarankan untuk membeli handuk dengan kualitas serat kain yang lembut di kulit, ya.

3. Cangkir

Balcon du Guadalquivir Breakfast Cup and Saucer
Balcon du Guadalquivir Breakfast Cup and Saucer voilà.id

Rekomendasi kado Natal 2022 selanjutnya yakni cangkir, meski sederhana hadiah ini jadi kado favorit yang harus kita pikirkan. 

Baca Juga: Rekomendasi Pantofel Pria Lokal untuk Pasangan sebagai Kado Natal 2022

Sangat disarankan untuk memberikan cangkir dengan kualitas tinggi yang tidak mudah retak jika terkena air panas. Kualitas baik cangkir lainnya ialah warna yang tak mudah pudar.

Di sisi lain, aksen motif menarik di sisi eksterior cangkir akan membuat si penerima kado akan terus teringat momen pemberian ini.

4. Syal

Zig Zag Knit Scarf Rossa Multicolor
Zig Zag Knit Scarf Rossa Multicolor voilà.id

Syal menjadi aksesoris pakaian yang bisa jadi inspirasimu saat memberi hadiah Natal 2022. 

Hal ini dikarenakan syal mampu jadi pelengkap total look dan mempercantik leher.

Tak dimungkiri kalau biasanya momen Natal membuat kita berkunjung ke tempat dingin, jadi syal pun akan melindungi kulit ketika suhu sedang turun.

Mengenai pemilihan motif syal, disarankan untuk memilih sesuai dengan personal style dan kegemaran warna dari orang terkasih.

5. Keychain

K_Ikonik 3D K Keychain Black White
K_Ikonik 3D K Keychain Black White voilà.id

Hadiah dengan ukuran kecil namun sangat bermanfaat selanjutnya yaitu keychain atau gantungan kunci.

Keychain sebaiknya jangan dipandang sebelah mata karena benda ini merupakan penanda.

Namun selain jadi gantungan kunci, keychain telah menjadi aksesoris untuk tas, sehingga tampilan pun jadi menarik dan playful.

Semoga rekomendasi di atas dapat membantu Kawan Puan dalam menemukan kado Natal 2022 untuk orang terkasih. 

Baca Juga: 4 Rekomendasi Gadget untuk Kado Natal 2022, Ada Promo Menarik!

(*)

Jogja First-timer? Ini Rekomendasi Itinerari buat Kamu!