Nadin Amizah Rencana Pakai Dress Masa Kecil Ibunya di Konser Selamat Ulang Tahun

Saras Bening Sumunar - Selasa, 13 Desember 2022
Nadin Amizah akan kenakan dress masa kecil ibunya saat konser Selamat Ulang Tahun 22 Desember 2022.
Nadin Amizah akan kenakan dress masa kecil ibunya saat konser Selamat Ulang Tahun 22 Desember 2022. Dok. Fabulo PR

Parapuan.co Nadin Amizah akan segera menggelar konser pada 22 Desember 2022.

Bertepatan dengan perayaan Hari Ibu, konser bertajuk Selamat Ulang Tahun ini akan digelar di Basket Hall Senayan, Jakarta.

Ada yang menarik dari konser Nadin Amizah kali ini, Kawan Puan, dimana itu bukan hanya soal tanggal penyelenggaraannya saja.

Konser Selamat Ulang Tahun ini dipersambahkan Nadin untuk orang tuanya, termasuk sang ibu.

Tak hanya itu, Nadin bahkan membocorkan pakaian yang akan ia pakai saat konser.

Nadin menyebut bahwa ia akan mengenakan dress putih dengan bros berwarna ungu.

Ternyata dress tersebut adalah dress yang sangat mirip dengan milik ibunya saat kecil.

Dikutip dari Kompas.com, di album Selamat Ulang Tahun terdapat foto masa kecil ibunda Nadin Amizah.

"Sebenarnya si bunga ini cuma bunga yang bunda pakai di baju masa kecil dia. Teman-teman lihat di album Selamat Ulang Tahun, itu bukan gambar waktu aku kecil, tapi bunda aku waktu kecil," ucap Nadin Amizah.

 Baca Juga: Penyanyi Nadin Amizah Bakal Menggelar Konser di Hari Ibu 2022

Nadin Amizah ingin mengenakan dress tersebut untuk merepresentasikan masa kecil ibunya.

"Aku ingin nge-recreate aja si baju yang bunda pakai pas ulang tahunnya, karena selama ini orang-orang banyak yang ngira itu foto aku waktu kecil," lanjutnya.

Di sisi lain, ini juga sebagai bukti keterikatan antara dirinya dengan sang ibu.

Sebagai informasi, dalam album Selamat Ulang Tahun ada dua lagu yang ia buat untuk ibunya.

Yakni lagu dengan judul "Bertaut" dan "Taruh".

Poster konser Selamat Ulang Tahun Nadin Amizah di Hari Ibu 2022.
Poster konser Selamat Ulang Tahun Nadin Amizah di Hari Ibu 2022. Dok. Fabulo PR

"Dan persis seperti lagu aku yang ‘Bertaut’, aku merasa aku ingin membuat sebuah kebertautan antara aku dan bunda (melalui bunga ungu)," tambahnya.

Rencananya, saat konser Nadin akan membawakan 10 lagu yang ada di dalam album.

Album Selamat Ulang Tahun ini terlebih dulu dirilis pada 20 Oktober 2020.

"Aku hanya membawakan lagu dari album Selamat Ulang Tahun, biar bisa bersinar di penutupan era (tahun)," pungkasnya.

Baca Juga: Nadin Amizah Jadi Wakil Indonesia di Spotify EQUAL Campaign, Apa Itu?

(*)