5 Perbedaan Curhat dan Trauma Dumping, Salah Satunya Kesiapan Mental Lawan Bicara

Alessandra Langit - Minggu, 4 Desember 2022
Perbedaan curhat dan trauma dumping.
Perbedaan curhat dan trauma dumping. justocker

2. Curhat: Cerita dilakukan secara bertahap, terjadi secara perlahan seiring berjalannya waktu dan seiring dengan kita membangun kepercayaan serta kesiapan mental.

Trauma dumping: cerita soal trauma terjadi secara tiba-tiba dan tidak melihat kesiapan mental lawan bicara, beban cerita pun banyak dalam waktu singkat.

3. Curhat: setiap orang yang terlibat dalam dialog aktif untuk saling berbagi dan mendengarkan.

Trauma dumping: hanya satu orang yang aktif dalam percakapan, orang lain hanya mendengarkan.

4. Curhat: terjadi pada waktu, tempat dan di antara orang-orang yang memiliki ikatan erat.

Trauma dumping: dapat terjadi pada sembarang orang atau situasi yang tidak sesuai.

5. Curhat: kedua orang bergiliran mendengarkan dan berbicara, saling mendukung dan memberikan saran.

Trauma dumping: percakapan sepihak, dengan sedikit atau tanpa kesempatan bagi pendengar untuk menanggapi dan memberi saran. 

Kawan Puan, itu dia perbedaan curhat dan trauma dumping yang penting untuk kamu ketahui demi turut menjaga kesehatan mental orang lain.

Baca Juga: Mengenal Trauma Dumping dan Contohnya di Sekitar, Ketika Curhat Menjadi Toksik

(*)

Sumber: Choosing Therapy
Penulis:
Editor: Arintya

Kenali Tanda-Tanda Kecanduan Stres seperti yang Viral di TikTok