Kasus Covid-19 Subvarian Omicron XBB Terdeteksi di Indonesia, Ini Imbauan Kemenkes

Alessandra Langit - Senin, 24 Oktober 2022
Kasus Subvarian Omicron XBB terdeteksi di Indonesia
Kasus Subvarian Omicron XBB terdeteksi di Indonesia wildpixel

Kasus pertama XBB ini terdeteksi pada seorang perempuan berusia 29 tahun.

Diketahui, perempuan ini baru saja kembali dari perjalanan ke Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Menurut keterangan Syahril, pasien perempuan ini merasakan gejala batuk, pilek, dan demam di tubuhnya.

Pasien perempuan ini dinyatakan positif Covid-19 pada 26 September 2022 lalu dan telah menjalani isolasi mandiri.

Pada 3 Oktober 2022 lalu, pasien ini dinyatakan negatif dan sembuh dari Covid-19.

Terkait kasus ini, Kemenkes pun langsung melakukan testing dan tracing kepada 10 kontak erat pasien.

Berdasarkan pemeriksaan Kemenkes, seluruh kontak erat pasien dinyatakan negatif Covid-19 varian XBB ini.

Syaril meminta masyarakat untuk waspada tapi tidak panik karena fatalitas dari varian ini tidak lebih parah dari Omicron.

Kawan Puan, Indonesia masih belum bisa dinyatakan aman dari pandemi Covid-19 dengan adanya berbagai mutasi varian baru.

Maka dari itu, seperti imbauan Kemenkes, yuk ketatkan kembali protokol kesehatanmu saat beraktivitas di luar rumah!

Baca Juga: Ahli Inggris Sebut Deltacron Bukan Varian Baru Covid-19 Melainkan Kesalahan Lab

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintya