Viral di TikTok Tips Makeup untuk Menutupi Jerawat, Makin Flawless

Ratu Monita - Sabtu, 22 Oktober 2022
Viral di TikTok tips makeup untuk menutupi jerawat.
Viral di TikTok tips makeup untuk menutupi jerawat. Prostock-Studio

Selain untuk menjaga kulit tetap sehat, langkah ini penting untuk memastikan kondisi kulit telah lembap.

“Pastikan kulit harus lembap dulu,” ujarnya dalam videonya yang viral di TikTok.

2. Gunakan Concealer

Langkah berikutnya adalah memakai concealer pada titik-titik bekas jerawat.

Penting untuk diperhatikan, melalui videonya yang populer di TikTok, Janice menyampaikan bahwa pemakaian concealer ini dilakukan sebelum mengaplikasikan cushion ataupun foundation.

Tak hanya untuk menutupi bekas jerawat, kamu juga bisa mengaplikasikan concealer ini sebagai highlighter.

3. Diamkan Selama 1 Menit

Kebanyakan dari kita akan segera meratakan concealer yang telah diaplikasikan ke seluruh wajah.

Berbeda dengan kebanyakan orang, Janice menyarankan untuk membiarkan titik-titik concealer yang sudah diaplikasikan ke wajah selama 1 menit sebelum diratakan.

Baca Juga: Viral di TikTok, 4 Tips Memakai Sweater agar Penampilan Lebih Stylish