Orang yang Masih Hidup Melakukan Donor Mata, Bolehkah? Ini Kata Dokter

Ericha Fernanda - Jumat, 14 Oktober 2022
Donor mata.
Donor mata. kokouu

Secara umum, donor mata baru bisa dilakukan selambat-lambatnya 6 jam setelah calon pendonor meninggal dunia.

"Kornea mata harus diambil dalam waktu enam jam. Tidak bisa menunggu lama-lama karena korneanya bisa rusak," imbuhnya.

Setelah itu, pihak medis yang ditugaskan akan melakukan operasi kecil untuk mengambil kornea jenazah.

Lantas, Bolehkah Mendonorkan Mata saat Masih Hidup?

"Selama masih hidup, kita tidak boleh mendonorkan mata. Setiap mata memiliki fungsi masing-masing," kata dr. Fatma.

Ia mengatakan bahwa donor mata berbeda dengan donor ginjal, yang mana fungsinya bisa optimal meski hanya memiliki satu ginjal.

"Penglihatan satu mata beda dengan dua mata, fungsinya beda. Kedua mata harus tetap ada agar fungsi penglihatannya bagus," tegasnya.

Kesimpulannya, tidak boleh mendonorkan mata saat masih hidup karena dapat menurunkan kualitas penglihatan ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Cegah Komplikasi, Ini 4 Tips Menjaga Kesehatan Mata bagi Penderita Diabetes

(*)

Viral di TikTok, Kenapa Minum Kopi Bisa Memicu Buang Air Besar?