Air Es Bikin Gemuk, Ini 6 Mitos Kesehatan dan Faktanya Menurut Dokter

Maharani Kusuma Daruwati - Selasa, 4 Oktober 2022
Minum air es bisa bikin gemuk, benarkah? Ini penjelasan dokter soal mitos tersebut.
Minum air es bisa bikin gemuk, benarkah? Ini penjelasan dokter soal mitos tersebut. Doucefleur

Parapuan.co - Kesehatan merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan.

Namun, Kawan Puan juga harus lebih waspada dan berhati-hati memilah soal informasi kesehatan yang kini banyak beredar.

Meskipun sudah berada pada era modern di mana masyarakat dapat terhubung seketika degan informasi terbaru, kita juga dikelilingi oleh informasi tidak akurat, mitos-mitos terkait praktik kesehatan, dan pengobatan yang bersifat mistis. 

Banyaknya mitos yang beredar ini terkadang bisa jadi menyesatkan.

Mengutip dari rilis yang diterima PARAPUAN dari AXA Mandiri, Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr. Cindiawaty J. Pudjiadi, MARS, MS, Sp.GK., sebagai narasumber ahli dalam kampanye #PatahkanMitos, menyampaikan fakta secara akurat seputar mitos terkait kesehatan yang beredar di masyarakat Indonesia.

Berikut enam mitos beserta faktanya seperti yang dijelaskan dr. Cindiawaty:

1. Makan Daging Kambing Jadi Lebih Perkasa

Beberapa nutrien seperti Zinc, magnesium, B12 dan arginine bila mengalami defisiensi dikatakan berhubungan dengan disfungsi ereksi. 

Nah, daging kambing selain sebagai sumber protein juga mengandung nutrien tersebut, akan tetapi tentu saja nutrien tersebut juga terdapat di bahan makanan lainnya, dan proses pemenuhan nutrien tersebut, memerlukan waktu yang panjang.

Baca Juga: Mitos atau Fakta Daging Kambing Bisa Picu Hipertensi? Ini Penjelasan Ahli