Tren Skin Cycling Viral di TikTok, Ini Saran Dokter untuk Kulit Sensitif

Ratu Monita - Kamis, 22 September 2022
Viral di TikTok tren skin cycling.
Viral di TikTok tren skin cycling. champpixs

Dalam artian, kita perlu melakukan metode perawatan kulit yang viral di TikTok ini secara berulang untuk mencapai kulit yang mulus dan sehat.

Cocok untuk Pemula

Melihat ramainya beauty enthusiast membahas tren kecantikan terbaru ini, Dr. Silvy Sicilia Ahliawan, Aesthetic Doctor memberikan tanggapannya pada tren tersebut. 

"Menurut saya itu boleh banget, karena retinol sendiri masuknya itu perlu perlahan," ujar Dr. Silvy saat ditemui PARAPUAN pada (21/9/2022).

Pasalnya, pemakaian retinol sebagai rutinitas perawatan kulit tidak bisa langsung digunakan setiap hari, khususnya untuk pemula. 

"Jadi, jika belum pernah pakai retinol maka untuk membiasakan kulit menggunakannya perlu perlahan, tidak bisa setiap hari," tutur Dr. Silvy.

Dengan kata lain, metode perawatan kulit yang populer di TikTok ini dapat membantu kulit untuk beradaptasi dengan retinol. 

"Untuk membiasakannya, bisa gunakan 4 hari sekali dulu, seperti skin cycling itu," sambungnya.

Setelah itu, jika dirasa kulit sudah terbiasa dengan retinol, maka bisa digunakan setiap hari pada malam hari.

Baca Juga: Bisa Ratakan Warna Kulit dan Berikan Hasil Natural, Apa Itu Skin Tint?

Sumber: Allure,liputan
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri