BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Skincare Anti-Aging Terpopuler hingga Lipstik Anti-Crack

Citra Narada Putri - Sabtu, 6 Agustus 2022
Berita terpopuler fashion dan beauty.
Berita terpopuler fashion dan beauty. K-Angle/iStockphoto

Parapuan.co - Ada tiga topik menarik yang masuk dalam daftar Berita Terpopuler Fashion dan Beauty hari ini.

Mulai dari rekomendasi produk dari barenbliss untuk Korean makeup look hingga penyebab kaki kulit mengelupas.

Ada pula tentang rekomendasi skincare anti-aging paling populer, yang masih ramai diperbincangkan.

Ini dia tiga berita terpopuler fashion dan beauty yang menarik untuk diulas.

1. Rekomendasi Skincare Anti-Aging Paling Banyak Dicari

Impian semua perempuan adalah untuk punya kulit wajah yang awet muda.

Adapun salah satu cara yang dilakukan banyak dari kita untuk mewujudkan impian tersebut adalah dengan menggunakan produk anti-aging sedini mungkin. 

Hal ini dibuktikan dari penelitian yang dilakukan di Indonesia pada tahun 2019 diketahui bahwa rata-rata 50 persen generasi perempuan millennial dan 73,7 persen generasi X memilih anti-aging sebagai fungsi yang paling dicari dari produk skincare di Indonesia.

Melihat fakta tersebut pun mendorong brand kecantikan lokal Scarlett untuk menghadirkan produk yang dibutuhkan perempuan Indonesia untuk mewujudkan impian mereka terlihat awet muda.

Baca Juga: Manis dan Segar, Ini 5 Rekomendasi Parfum Aroma Vanila Mulai dari Rp15 Ribu

Yaitu dengan menghadirkan serangkaian produk anti-aging terbaru, yaitu “Age Delay Package”, yang terdiri dari lima produk.

Klik tautan berikut ini untuk tahu ulasan tentang Scarlett Rilis Age Delay Package.

2. 5 Penyebab Kulit Kaki Mengelupas, dari Infeksi Jamur hingga Eksim

Selain mengganggu penampilan, kulit kaki yang terkelupas juga akan terasa perih.

Melansir Healthlinekaki cenderung lebih banyak berkontaminasi dengan kuman, misalnya saat memakai sepatu terlalu sempit.

Jika dibiarkan tanpa diobati, dapat membuat lapisan kulit kaki rontok atau mengelupas.

Menurut dr. Rebecca Pruthi, spesialis kulit, peeling feet merupakan hal yang wajar, seperti dilansir dari Women's Health Magazine

Meskipun begitu tetap harus diatasi dengan mengetahui penyebabnya agar tidak mengakibatkan kerusakan kulit lainnya, seperti dilansir dari Women Health Magazine. 

Lantas apa saja penyebab kulit kaki mengelupas? Klik tautan berikut ini untuk informasi selengkapnya.

Baca Juga: Comeback di Pengabdi Setan 2, Intip Gaya Outfit Ratu Felisha Kenakan Blazer

 

3. Anti Crack, Ikuti 3 Tips Memakai Lipstik untuk Si Bibir Kering 

Jadi makeup item favorit, lipstik menjadi produk yang selalu dibawa ke mana-mana oleh kebanyakan perempuan. 

Pasalnya, pemakaian lipstik mampu memberikan kesan yang berbeda pada setiap penampilan. 

Beragam jenis lipstik kini tersedia di pasaran, mulai dari lipstik, lip cream, hingga lip tint. 

Sayangnya, sejumlah lip product yang ditawarkan para beauty brand memiliki formula yang menyebabkan bibir kering dan pecah-pecah. 

Hal tersebut membuat produk tersebut tak lagi direkomendasikan bagi pemilik bibir kering. 

Namun, ada beberapa tips yang bisa dilakukan bagi Kawan Puan yang memiliki kondisi bibir kering agar tetap bisa menggunakan beragam lip product

Klik tautan berikut ini untuk tips memakai lipstik bagi si bibir kering agar tidak cracky.

(*)

Baca Juga: Selain untuk Kulit, Ini 7 Kandungan Skincare yang Baik untuk Perawatan Rambut