Selesai Masa Rehabilitasi, Ardhito Rilis Single Terbaru 'Wijayakusuma'

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 9 Juli 2022
Ardhito Pramono luncurkan single baru setelah rehabilitasi
Ardhito Pramono luncurkan single baru setelah rehabilitasi Instagram/ardhitopramono

Parapuan.co - Setelah selesai masa Rehabilitasi, penyanyi Ardhito Pramono dikabarkan merilis single terbarunya.

Single ini bertajuk Wijayakusuma dan dirilis pada Kamis (7/7/2022) lalu.

Wijayaksuma sendiri menjadi karya perdana Ardhito Pramono setelah menyelesaikan masa rehabilitasi atas kasus narkoba.

Tak hanya sebagai tanda kemablinya Ardhito di panggung hiburan, Wijayakusuma juga sebagai penanda kembalinya label musik Aksara Record.

Sebelumnya, label musik ini diketahui tidak beroperasi setelah hampir 13 tahun.

Single terbaru Ardhito Pramono ini diproduseri oleh Gusti Irwan Wibowo dan ditulis bersama Narpati ‘Oomleo’ Awangga.

Ardhito mulai menciptakan Wijayakusuma sejak awal 2021, ketika ia menjadi saksi penggusuran kawasan asri di Canggu, Bali, demi vila yang akan dibangun oleh warga negara asing.

Awalnya, ia ingin mengkritik peristiwa tersebut lewat sebuah lagu, sebelum Oomleo membalas kritik Ardhito karena karya-karyanya yang minim sentuhan Indonesia.

Ardhito pun menggeser perspektif idenya dan melahirkan Wijayakusuma, tembang pop Indonesiana dua babak bercerita seputar eksistensial diri.

Baca Juga: Tuntas Jalani Rehabilitasi, Ardhito Pramono Minta Izin untuk Kembali Berkarya