BERITA TERPOPULER WELLNESS: Alasan Dilarang Pakai Sandal Jepit saat Naik Motor hingga Teknik Memasak Bebek Timbungan Makanan Kuno Bali

Maharani Kusuma Daruwati - Kamis, 16 Juni 2022
Ilustrasi pemotor pakai sandal jepit ditindak
Ilustrasi pemotor pakai sandal jepit ditindak Kompas.com

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Kamis (16/6/2022).

Mulai dari alasan diimbau tidak pakai sandal jepit saat naik motor.

Hingga teknik memasak menu kerajaan Bali, bebek timbungan.

1. Ramai Larangan Pakai Sandal Jepit saat Naik Motor, Ternyata Ini Alasannya

Baru-baru ini ramai perdebatan soal larangan menggunakan sandal jepit saat berkendara menggunakan motor.

Sejak semalam (14/6/2022), di media sosial ramai soal kabar menggunakan sandal ketika naik motor akan ditilang.

Pro dan kontra pun muncul dari masyarakat, terutama para pengguna motor.

Lalu benarkah jika pakai sandal naik motor akan ditilang? Apa alasan munculnya larangan tersebut?

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Hati-Hati! Ini 3 Risiko yang Bisa Terjadi Jika Asal Pilih Sandal Jepit

2. Aktris Sigi Wimala Akui Alami Lactose Intolerance, Ini Gejalanya

Lactose intolerance atau intoleransi laktosa merupakan suatu kondisi di mana tubuh tidak dapat mencerna lakstosa yang biasanya ada pada susu sapi maupun produk olahannya.

Kondisi intoleransi laktosa sendiri cukup umum terjadi, salah satunya dialami oleh aktris Sigi Wimala.

Sigi Wimala mengaku bahwa saat ia kecil memang suka mengonsumsi susu sapi.

Namun, ia mengungkap kalau semakin bertambah besar Sigi semakin paham akan badannya sendiri dan bagaimana tubuh mencerna makanan yang dikonsumsi.

"Dan baru belakangan ini baru sadar bahwa ternyata setiap saya minum susu sapi saya jadi bloated, jadi kaya masuk angin," terang Sigi Wimala acara V-Soy Media Luncheon di Tribata Dharmawangsa Jakarta (15/6/2022).

Ia juga menambahkan terkadang minum susu sapi pun memberi efek yang buruk bagi tubuhnya, usut punya usut ternyata Sigi mengalami lactose intolerance.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Penyebab Intoleransi Laktosa, Dokter Ungkap Manfaat Minum Susu

3. Jadi Menu Kerajaan Kuno Bali, Begini Teknik Memasak Bebek Timbungan

Pulau Bali tak hanya kaya akan keunikan budaya dan keindahan alamnya saja.

Sebab, Pulau Dewata pun bisa menjadi tempat yang tepat bagi Kawan Puan yang ingin menjajal kuliner khas Bali.

Tak main-main, bumbu yang digunakan pun dari rempah tradisional pilihan, sehingga membuat kuliner khas Bali ini menggoyang lidah, salah satunya yakni bebek timbungan.

Bebek timbungan diketahui menjadi menu peninggalan kerajaan kuno Bali.

Bahkan menurut naskah kuno Dharma Caruban, bebek timbungan menjadi makanan tertua dari Bali.

Billy Hartono Salim selaku pemilik restoran Bali Timbungan pada Selasa (14/06/2022) di restoran Bali Timbungan, Sarinah, Jakarta mengatakan kelezatan bebek timbungan terletak pada teknik memasaknya.

Di mana kunci kenikmatan bebek timbungan terletak pada teknik memasak lambat (slow cook) dengan menggunakan bambu dan asap dari api kecil.

Slow cook menanamkan rasa secara bertahap, sehingga menjadikan makanan matang merata dari waktu ke waktu sambil mempertahankan saripati dan kelembapan bahan makanan.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Cocok untuk Healing, Tengok Itinerary Liburan di Bali Selama 3 Hari 2 Malam

(*)

 

BERITA TERPOPULER WELLNESS: Dampak Olahraga Malam hingga Manfaat Melukis bagi Kesehatan Mental