5 Destinasi Super Prioritas di Indonesia, Bisa Jadi Wishlist Liburan!

Ericha Fernanda - Minggu, 5 Juni 2022
Destinasi super prioritas di Indonesia.
Destinasi super prioritas di Indonesia. joakimbkk

4. Danau Toba, Sumatera Utara

Danau Toba, Sumatera Utara
Danau Toba, Sumatera Utara Fitri Manurung

Sebagai danau yang sangat besar dengan luas kurang lebih 1.130 kilometer persegi, Danau Toba membentang melintasi delapan kabupaten sekaligus.

Danau yang terletak di Sumatera Utara ini terbentang dari Kabupaten Karo, Simalungun, Toba Samosir, Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan, Samosir, Pakpak Bharat, serta Dairi.

Berdasarkan Guinness World of Records, Danau Toba juga disebut sebagai danau kawah (crater lake) terbesar di dunia.

5. Likupang, Sulawesi Utara

Likupang, Sulawesi Utara
Likupang, Sulawesi Utara Yannis Pratasik

Sesampainya di kawasan Likupang, wisatawan akan langsung disambut dengan panorama laut yang biru sekaligus deretan terumbu karang yang indah.

Ada dua pantai yang sangat populer pesona alami keindahannya, yaitu Pantai Paal dan Pantai Likupang.

Selain jalan-jalan di pantai, wisatawan juga dapat menjelajahi beberapa pulau di Likupang seperti Pulau Lihaga, Pulau Gangga, Pulau Bangka, Pulau Talise, dan Pulau Pantai Kinunang.

Nah, itulah kelima destinasi super prioritas di Indonesia yang bisa dijadikan wishlist liburan ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Pulang Kampung, Najwa Shibab Liburan ke Destinasi Wisata Sulawesi Selatan

Ini 4 Destinasi Wisata Indoor di Malang, Pastinya Ramah Anak