Agar Nyaman Dipakai, Perhatikan 6 Hal Ini saat Membeli Sneakers

Ardela Nabila - Senin, 23 Mei 2022
Tips memilih sneakers
Tips memilih sneakers Sergiy Akhundov

Parapuan.co - Sama halnya dengan fashion item lainnya, memilih sneakers bisa dibilang cukup sulit dan tricky.

Pasalnya, setiap sneakers dengan desain yang bervariasi akan terasa berbeda ketika dipakai untuk beraktivitas.

“Kaki mirip seperti sidik jari, ia unik. Setiap sepatu akan terasa berbeda pada setiap orang,” ujar seorang peneliti dari Michigan Performance Research Laboratory di University of Michigan kepada SELF, dikutip Senin (23/5/2022).

Maka dari itu, untuk menemukan sneakers yang tepat, diperlukan sedikit riset mengenai sneakers yang ingin kamu beli.

Lebih dari itu, terdapat beberapa hal penting yang harus kamu perhatikan ketika membeli sneakers agar tidak salah pilih, seperti dijelaskan berikut ini.

1. Ukuran

Salah satu hal penting ketika kamu membeli sneakers, selain mencobanya secara langsung, sebaiknya cobalah untuk menunjang aktivitas yang ingin dilakukan setelah membeli sepatu tersebut.

“Terkadang sebuah pilihan akan terasa sempurna saat berdiri atau berjalan, tetapi terasa kurang cocok ketika dipakai berlari,” jelas Kate Reese, general manager di Brooklyn Running Company.

Sepatu dengan ukuran yang pas harus terasa nyaman ketika dipakai. Namun, ketika kamu membeli sneakers untuk berlari atau berjalan, sebaiknya berikan sedikit ruang di bagian ujung jari.

Baca Juga: Perkembangan Sneakers dari Masa ke Masa hingga Jadi Sepatu Favorit Berbagai Kalangan

Pasalnya, ketika sepatu tersebut dipakai untuk berlari, kaki kamu akan bergerak secara lebih dinamis, sehingga menyisakan sedikit ruang sangatlah penting.

Memilih sepatu yang berukuran satu tingkat lebih besar dari ukuran asli kakimu akan terasa lebih nyaman saat dipakai beraktivitas.

2. Bentuk sepatu

Untuk mendapatkan kenyamanan maksimal, bentuk sneakers yang dipilih harus menirukan bentuk kaki kamu.

Dalam hal ini, Kawan Puan bisa mencoba langsung sneakers yang ingin dibeli, kemudian menyesuaikan apakah sepatu tersebut memiliki bentuk yang dapat mengikuti bentuk kakimu atau tidak.

3. Rasa nyaman ketika dipakai

Selanjutnya, saat mencoba sepatu, jangan lupa untuk turut merasakan kenyamanannya agar kamu tidak salah pilih.

Memilih sepatu yang nyaman juga menjadi penting untuk menghindari cedera, sehingga jangan lupa untuk memperhatikan tiap detailnya, ya!

4. Apa yang tubuhmu rasakan setelah mencoba sneakers

Baca Juga: Balenciaga Dituduh Jual Sneakers Rusak Seharga 26 Juta Rupiah, Ternyata Ini yang Sebenarnya

Kunci utama untuk menentukan apakah sneakers yang kamu inginkan merupakan pilihan terbaik adalah dengan menilai apa yang kamu rasakan setelah mencobanya.

Jika kamu merasa sepatu tersebut dapat menyebabkan lecet atau bahkan memar ketika dipakai berlari, sebaiknya pilihlah sepatu lainnya.

5. Kebijakan pengembalian jika membeli secara online

Meskipun dalam memilih sneakers sebaiknya dilakukan secara langsung dengan mendatangi toko, namun tak sedikit juga orang yang memilih untuk membeli online.

Apabila Kawan Puan ingin membeli sneakers secara online, hal penting lainnya yang perlu kamu perhatikan ialah kebijakan pengembalian.

Pasalnya, ketika kamu tidak bisa mencoba sepatu secara langsung, tidak menutup kemungkinan ia akan terasa tidak nyaman ketika dicoba.

6. Daya tahan sneakers

Kriteria lainnya yang perlu diperhatikan ketika membeli sneakers adalah daya tahannya.

Baca Juga: 3 Jenis Sepatu yang Harus Dimiliki Tiap Perempuan untuk Berbagai Acara

Namun, hal ini menjadi salah satu pertimbangan yang paling sulit untuk dilihat, terlebih ketika membeli sepatu.

Tapi tak perlu khawatir, ketika kamu membeli sepatu di toko, Kawan Puan bisa langsung bertanya pada karyawan toko terkait perkiraan daya tahannya ketika dipakai.

Dengan demikian, kamu bisa memprediksi kira-kira berapa lama kamu dapat memakai sepatu tersebut hingga membeli sneakers baru.

Itulah beberapa hal umum yang perlu kamu ketahui ketika memilih sneakers yang nyaman dan tahan lama.

(*)

 

Sumber: SELF
Penulis:
Editor: Linda Fitria

Ternyata Ini Jam Tangan Mewah yang Dipakai Kim Soo Hyun di Drakor Queen of Tears