Tidak Perlu Biaya, Ini 4 Aktivitas Seru untuk Menghilangkan Stres

Ericha Fernanda - Selasa, 3 Mei 2022
Cara menghilangkan stres
Cara menghilangkan stres Love portrait and love the world

Parapuan.co - Stres karena kegiatan dan pekerjaan sehari-hari dapat berpengaruh bagi kesehatan mental kamu.

Ada banyak sekali cara menghilangkan stres, tetapi tidak selalu mudah untuk memasukkannya secara konsisten ke dalam rutinitasmu.

Karena stres bisa datang kapan saja, memiliki pereda stres alami yang bisa dilakukan secara mudah dan murah bisa sangat membantu.

Melansir Verywell Mind, inilah 4 aktivitas seru untuk menghilangkan stres tanpa mengeluarkan biaya. Yuk, simak!

1. Tertawa

Tertawa merupakan pereda stres terbaik, sebab tertawa melepaskan endorfin dan hormon perasaan baik lainnya.

Faktanya, banyak penelitian menemukan bahwa tertawa dapat membantu memperbaiki gejala depresi dan kecemasan.

Ketahui tentang sesuatu yang menurutmu lucu, seperti menonton video kucing, stand up comedy, film komedi, atau meme di media sosial.

Tertawa dapat meningkatkan kerangka berpikir yang lebih positif, serta tertawa bersama membantumu menjalin ikatan dengan orang lain.

Baca Juga: Hari Tertawa Sedunia, Ini 5 Manfaat Tertawa bagi Kesehatan Mental

2. Mendengarkan musik

Musik adalah pereda stres alami, bahkan kerap digunakan di lingkungan rumah sakit atau praktisi wellness untuk kesehatan.

Sebagai pereda stres, musik dapat membantu kamu mendapatkan energi atau bersantai setelah hari yang melelahkan.

3. Olahraga

Selain menguatkan otot, olahraga dapat memberikan endorfin atau hormon pereda rasa sakit secara alami.

Selama kamu senang melakukannya, olahraga bisa menjadi cara ampuh untuk melepaskan frustrasi dan stres sehari-hari.

4. Menikmati alam sekitar

Jalan-jalan menikmati alam sekitar dan mendapatkan lebih banyak sinar matahari dapat meningkatkan kesehatan mental kamu, lho.

Baca Juga: Dengarkan Tubuhmu, Ini 4 Cara Cepat Bersantai Setelah Hari yang Melelahkan

Mengamati alam atau memelihara tanaman di sekitar rumah secara teratur dapat membantu mengurangi stres, menurunkan tekanan darah, dan meredakan ketegangan otot.

Nah, itulah berbagai aktivitas seru tanpa menguras kantong yang bisa kamu coba untuk meredakan stres, ya, Kawan Puan. Semoga membantu! (*) 

Sumber: Verywell Mind
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda

Benarkah Tertawa Baik untuk Menjaga Kesehatan Mental? Ini Penjelasannya