7 Tips Memasak Cepat Pisang Goreng Kriuk, Cocok untuk Jualan Pas Puasa

Ericha Fernanda - Kamis, 7 April 2022
Tips memasak cepat pisang goreng kriuk
Tips memasak cepat pisang goreng kriuk agrobacter

Parapuan.co - Ada beragam jajanan yang bisa dijual selama puasa ramadan, salah satunya sajian pisang.

Mulai dari tips memasak cepat pisang kriuk, pisang cokelat, pisang keju, pisang kipas, pisang iris, dan masih banyak lagi.

Agar hasilnya kriuk, kamu perlu mengetahui pemilihan bahan hingga proses memasaknya supaya tidak lembek dan berminyak.

Melansir Kompas.com, inilah tips memasak cepat pisang goreng kriuk yang cocok untuk jualan pas puasa. Yuk, simak!

1. Pilih pisang berkualitas

Cara membuat pisang goreng kriuk adalah memastikan kematangan pisang pas, warna kulit bagus, dan rasanya enak.

Jenis pisang yang disarankan adalah pisang tanduk, pisang nangka, pisang uli, pisang kepok, pisang kapas, pisang siam, dan pisang bangkahalu.

2. Variasi potong pisang

Pisang dengan bentuk yang bagus bisa dikupas dan digoreng utuh, sedangkan pisang dengan bentuk kurang bagus bisa dipotong dadu atau dibentuk kipas.

Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Kolak Pisang Nangka, Takjil Andalan Buka Puasa

3. Gunakan tepung terigu protein tinggi

Tips memasak cepat pisang goreng agar renyah dan tidak berminyak yaitu menggunakan tepung terigu protein tinggi.

Sebaiknya pilih tepung terigu berkualitas baik atau masih baru agar aromanya tidak tengik untuk menggoreng pisang.

4. Tambahkan tepung jagung dan vanili bubuk

Kunci membuat pisang goreng kriuk tahan lama adalah menambahkan sedikit tepung jagung pada adonan tabur.

Agar aromanya lebih wangi, kamu bisa menambahkan vanili bubuk sedikit saja pada adonan basah.

5. Taburkan wijen

Cara membuat pisang goreng kriuk agar tampilannya menarik adalah menambahkan wijen pada adonan basah.

Selain itu, kamu juga bisa menaburkan sedikit wijen di atas pisang yang sudah decelupkan adonan basah.

Baca Juga: Nyontek Resep Tetanga, Tambahkan 2 Bahan Ini pada Adonan Pisang Goreng Biar Kriuk

6. Goreng dengan minyak panas

Langkah berikutnya adalah menggoreng pisang pada wajan cekung dengan minyak panas, serta gunakan api besar.

Masukkan adonan pisang goreng beberapa saja agar terendam dengan baik pada minyak dan tidak lengket.

7. Saran penyajian

Setelah pisang berwarna kuning kecokelatan, segera angkat lalu tiriskan hingga minyaknya berkurang.

Sebagai ide jualan, kamu bisa menambahkan aneka topping seperti cokelat, keju, gula halus, kental manis, dan selai buah.

Kamu bisa menaburkan topping di atas pisang atau membuatnya sebagai cocolan di wadah tersendiri.

Untuk membungkusnya, kamu bisa menggunakan wadah tahan panas agar tahan lama dan kriuknya masih terasa.

Nah, itulah tips memasak cepat pisang goreng kriuk yang cocok untuk jualan pas puasa ya, Kawan Puan. Selamat mencoba!

Baca Juga: 3 Tips Memilih Pisang yang Cocok Diolah Jadi Kue Tradisional

(*)

Berkunjung ke Cirebon? Ini 4 Makanan Khas yang Wajib Kamu Coba!