Info SNMPTN: Peluang Karier Lulusan Jurusan Sosiologi, Bisa Jadi Jurnalis!

Ratu Monita - Minggu, 13 Maret 2022
Info SNMPTN mengenai prospek kerja jurusan Sosiologi.
Info SNMPTN mengenai prospek kerja jurusan Sosiologi. songsak chalardpongpun

Berdasarkan info SNMPTN, salah satu peluang kerja yang dapat dijalani oleh seorang lulusan Sosiologi adalah dengan menjadi peneliti sosial. 

Dengan menggeluti profesi ini, maka kamu akan mengembangkan ilmu Sosiologi yang didapat selama di bangku kuliah. 

2. Jurnalis

Tak selalu dari jurusan Jurnalistik ataupun Komunikasi, seorang lulusan Sosiologi juga dapat bekerja sebagai jurnalis. 

Keahlian dalam melaporkan dan melampirkan data, serta melakukan analisis yang dimiliki lulusan Sosiologi menjadikannya mampu bekerja sebagai jurnalis, sehingga dapat menjadi bahan pertimbangan bagi kamu untuk seleksi PTN.

3. Human resource

Menariknya, seorang lulusan Sosiologi punya kesempatan untuk berkarier di divisi human resources.

Dalam bekerja, lulusan Sosiologi mempelajari tentang manusia di tempat kerja, pengembangan kualitas karyawan, upah karyawan, menganalisis masalah, dan memberikan solusi di tempat kerja.

Baca Juga: Info SNMPTN: 6 Jurusan Kuliah untuk Anak SMK dan Prospek Kerjanya

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania