Berapa Banyak Mainan yang Dibutuhkan Anak? Ini Penjelasan Pakar

Ericha Fernanda - Sabtu, 12 Maret 2022
Kebutuhan mainan anak
Kebutuhan mainan anak flukyfluky

Ikuti perkembangan dan isyarat anak

Ketika anak-anak tumbuh, hubungan dan preferensi mainan mereka berubah seiring waktu.

Menurut Deborah, bayi akan disibukkan dengan berada di sekitar orang-orang yang dekat dengan mereka.

Terkadang tidak perlu mainan, Deborah menyebut bayi bisa puas menjelajahi berbagai hal dengan mulut dan tangan mereka.

Sebagai balita, anak-anak menjadi lebih tertarik pada eksplorasi objek.

Selama tahap ini, orang tua disarankan memberikan akses ke lingkungan sekitar guna menumbuhkan imajinasinya.

Hal itu dapat berupa benda-benda di rumah, seperti wajan, panci, kardus bekas, balok kayu, atau boneka binatang.

Pada prinsipnya, tidak ada jumlah minimum mainan yang dibutuhkan, sebab kreativitas dan imajinasi anak tidak terbatas.

Tidak perlu khawatir anak punya sedikit mainan, justru mereka dapat bermain lebih lama dan lebih kreatif.

Baca Juga: Ternyata Ada 5 Manfaat Bermain Air untuk Motorik dan Sensorik Anak