Dialami Jeong Chan Young di Drama Thirty Nine, Apa Itu Kanker Pankreas? Kenali Gejalanya

Ericha Fernanda - Rabu, 2 Maret 2022
Jeong Chan Young di Drama Thirty Nine sakit kanker pankreas
Jeong Chan Young di Drama Thirty Nine sakit kanker pankreas Instagram @jtbcdrama

Parapuan.co - Drama Thirty Nine adalah seri televisi Korea Selatan yang berkisah tentang kehidupan tiga sahabat perempuan yang akan menginjak usia 40 tahun.

Pada episode keempat, salah satu sahabat bernama Jeong Chan Young, yang diperankan aktris Jeon Mi Do, mengalami kanker pankreas stadium 4.

Stadium 4 adalah tingkatan kanker paling parah karena sel kanker telah menyebar ke jaringan dan organ tubuh di luar pankreas.

Lantas, bagaimana gejala dan faktor risiko kanker pankreas?

Mengutip Cleveland Clinic, pankreas adalah kelenjar kecil yang terletak di belakang rongga perut dengan panjang sekitar 12-18 cm.

Fungsi utama pankreas adalah membantu pencernaan makanan dan mengatur kadar gula darah dalam tubuh.

Pankreas terlibat dalam menjaga kadar gula darah karena membuat insulin dan glukagon, dua hormon yang mengontrol kadar gula darah.

Sementara itu, kanker pankreas terjadi ketika perubahan atau mutasi pada sel pankreas menyebabkan perkembangan di luar kendali.

Masalah umum kanker pankreas yaitu sering terlambat dideteksi, cepat menyebar, dan memiliki prognosis yang buruk.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Thirty Nine Episode 4, Chan Young Mulai Putus Asa?

Sumber: Cleveland Clinic
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati