4 Tips Hemat Merapikan Sepatu yang Berantakan ala Marie Kondo

Dian Fitriani N - Minggu, 27 Februari 2022
Cara merapikan sepatu ala Marie Kondo.
Cara merapikan sepatu ala Marie Kondo. Vasyl Dolmatov

Parapuan.co - Mendapati tumpukan sepatu yang berantakan akan membuat kita malas merapikannya, tapi tak perlu khawatir kamu bisa mengaplikasikan tips hemat ala Marie Kondo ini.

Sepeti diketahui, Marie Kondo merupakan seorang konsultan tata ruang, penulis sekaligus penyiar TV Jepang.

Penasaran bagaimana cara melakukannya?

Berikut empat tips hemat membereskan sepatu seperti Marie Kondo, dilansir dari laman DecortipsMinggu (27/2/2022).

1. Keluarkan seluruh sepatu untuk disortir

Meski kita bisa melihat beberapa tumpukan sepatu menggunung di rak, kamu bisa mengeluarkan semua koleksi sepatu kamu.

Kemudian jejerkan bersama dengan sepatu yang masih berantakan.

Selanjutnya, Marie Kondo mengajarkan untuk memilah sepatu berdasarkan kategori.

Misalnya, sepatu hak, boots atau sneakers, menurut tips ekonomis ini adalah cara membuat kamu lebih mudah saat merapikannya.

Baca Juga: Supaya Tetap Estetik, Ini 4 Tips Hemat Bersihkan Lantai Bata di Rumah

2. Pisahkan yang sudah tidak dipakai

Tips hemat dan rapi ini akan memudahkan kamu untuk mengetahui sepatu mana saja yang sudah tidak dipakai lagi.

Dalam tahap ini, perhatikan bahan sepatunya, jika sudah tak bisa diperbaiki serta lusuh, sebaiknya dibuang.

Sebaliknya, apabila sepatu tersebut kondisinya masih bagus, tetapi kamu sudah enggan memakainya, kita bisa mendonasikannya.

Hal lain yang bisa kamu lakukan ialah menjualnya kembali dalam bentuk preloved.

3. Pilih tempat penyimpanan yang tepat

Jika kamu memiliki banyak rak untuk menyimpan sepatu, kamu bisa lebih leluasa menaruh sepatu.

Salah satunya pilih tempat dengan akses termudah untuk menyimpan sepatu yang sering dipakai, seperti terangkum dalam tips ekonomis berikut.

Baca Juga: 6 Tips Hemat Memelihara Kucing, Salah Satunya tentang Pembelian Pakan

Namun, apabila kamu hanya memiliki satu tempat penyimpanan, kita tetap bisa melakukan cara ala Marie Kondo, yaitu dengan memasukkan alas kaki sesuai kategori yang telah ditentukan.

4. Rapikan berdasarkan warna, bentuk atau merek

Terakhir, rapikan berdasarkan warna, bentuk atau merek.

Saat merapikan sepatu, tata susunannya berdasarkan urutan di atas atau bisa disesuaikan dengan apapun yang kamu sukai.

Selanjutnya, taruh sesuai kategori yang telah ditentukan, sesuai langkah pertama tadi ya, Kawan Puan.

Terkait berat sepatu, kita bisa meletakkan sepatu yang paling berat di rak paling bawah terlebih dahulu.

Berikutnya lanjutkan dengan rak paling atas untuk menyimpan sepatu yang ringan.

Nah, itu dia teknik menyimpan sepatu ala Marie Kondo.

Bagaimana tertarik mencoba tips hemat ini, Kawan Puan? Semoga membantu ya.

Baca Juga: Tanpa Vacuum Cleaner, Ini 5 Tips Hemat Bersihkan Karpet di Rumah

(*)

Sumber: Decor Tips
Penulis:
Editor: Linda Fitria