Ini Kualifikasi bagi Social Media Manager seperti Karakter Perempuan di Emily in Paris

Arintha Widya - Kamis, 30 Desember 2021
Kualifikasi bagi seorang Social Media Manager seperti karakter perempuan di Emily in Paris
Kualifikasi bagi seorang Social Media Manager seperti karakter perempuan di Emily in Paris Netflix

Kualifikasi dan pengalaman yang wajib dimiliki

Dalam hal ini, kamu yang bercita-cita mengambil jalur karier sebagai Social Media Manager perlu mempunyai pengalaman kerja terlebih dulu.

Setidaknya kamu harus punya pengalaman kerja selama satu atau dua tahun dalam penjualan, periklanan, dan/atau layanan pelanggan.

Pasalnya, ketiganya termasuk ke dalam sejumlah tugas yang bakal dilakukan Socmed Manager.

Kalaupun pengalamanmu masih kurang, paling tidak kamu memiliki pengetahuan terkait penjualan dan pemasaran digital untuk bisa menempati posisi tersebut.

 

Baca Juga: Gaji Puluhan Juta Sebulan, Social Media Manager Wajib Punya Skill Ini!

Atau, minimal kamu memiliki sertifikat pelatihan di bidang terkait sehingga bisa memenuhi tantangan dalam industri pemasaran.

Bukan itu saja, seorang calon Social Media Manager juga dituntut untuk memahami mengenai penggunaan media sosial untuk tujuan pemasaran.

Keahlian dan pengalaman dalam mempromosikan produk melalui platform media sosial juga dibutuhkan untuk mengisi posisi yang satu ini.

Dengan memiliki latar belakang pendidikan dan pengalaman terkait, kamu akan lebih mudah bersaing dengan kandidat lain.

Terlebih di era digital seperti sekarang, keterampilan dalam menggunakan media sosial dan mengikuti tren sangat dibutuhkan.

Lantas, sudah siap terjun berkarier sebagai Social Media Manager seperti Emily, si karakter perempuan utama di Emily in Paris? (*)

Sumber: Indeed.com
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda