Siap Kerja? Yuk, Coba Fitur Simulasi Wawancara Ini untuk Cegah Grogi!

Arintha Widya - Jumat, 17 Desember 2021
Ilustrasi wawancara kerja
Ilustrasi wawancara kerja Photo by Anna Shvets from Pexels

Cara Menggunakan Fitur Simulasi Wawancara

Untuk menggunakan fitur tersebut, kamu cukup mengakses laman https://www.jobstreet.co.id/ dan mencari menu bantuan karier, lalu simulasi wawancara.

Selanjutnya, lakukan langkah-langkah berikut ini untuk memulai simulasi wawancara kerja:

  • Pilih pertanyaan dari kumpulan kategori yang terletak di sisi kanan halaman situs
  • Pilih maksimal lima pertanyaan dari kategori yang ada dengan mengklik kotak kosong yang tersedia
  • Kamu akan melihat daftar pertanyaan yang kamu pilih muncul
  • Klik ikon lampu untuk memahami cara menjawab pertanyaan
  • Selanjutnya, klik tombol rekam jawaban untuk merekam video saat kamu menjawab pertanyaan
  • Simpan hasil rekaman supaya kamu bisa melakukan evaluasi
  • Lakukan lagi untuk pertanyaan-pertanyaan lain jika menurutmu perlu.

Baca Juga: 5 Pertanyaan Cerdas yang Perlu Ditanyakan Wanita Karir Saat Wawancara Kerja

Sumber: Jobstreet
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania