Sejarah dan Tema Hari Disabilitas Internasional yang Diperingati Setiap 3 Desember

Alessandra Langit - Jumat, 3 Desember 2021
Sejarah dan tema Hari Disabilitas Internasional 2021
Sejarah dan tema Hari Disabilitas Internasional 2021 Kementerian Sosial RI

Parapuan.co - Kawan Puan, tanggal 3 Desember diperingati sebagai Hari Disabilitas Internasional.

Pada hari ini, kita diajak untuk lebih bersimpati kepada para penyandang disabilitas atau difabel, serta meningkatkan kesadaran untuk memberikan ruang aman bagi mereka.

Hari Disabilitas Internasional juga diperingati agar tidak ada diskriminasi kepada para difabel dalam mendapatkan akses kerja, kesehatan, dan kebutuhan sehari-hari yang sama.

Hak dan kesejahteraan para penyandang disabilitas merupakan hal yang kadang dilupakan oleh masyarakat luas.

Padahal mereka memiliki kesempatan yang sama untuk mewujudkan mimpinya seperti masyarakat lain.

Agar lebih memaknai hari yang penting ini, yuk kita simak sejarah dan tema hari ini.

Baca Juga: Agar Lebih Inklusif, Ini 5 Tips Membuat Internet Ramah dan Aksesibel bagi Difabel

Sejarah Hari Disabilitas Internasional

Peringatan Hari Disabilitas Internasional diumumkan secara resmi oleh Resolusi Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa pada tahun 1992.

Hari ini diciptakan demi meningkatkan kesadaran akan tantangan yang harus dihadapi oleh para penyandang disabilitas.

Melansir Tribunnewspada saat itu, penyandang disabilitas cenderung mendapatkan diskriminasi di berbagai tempat.

Mereka juga kesulitan mendapatkan akses yang sama dalam banyak hal seperti pencarian pekerjaan.

Melanjutkan perjuangan tersebut, pada tahun 2006, Konvensi Hak-hak Penyandang Disabilitas digaungkan.

Di tahun yang memasuki era serba digital tersebut, para difabel diharapkan mendapatkan kesempatan yang sama tanpa ada batas apapun.

Konvensi Hak-hak Penyandang Disabilitas mengutamakan perlindungan hak dan kesejahteraan penyandang disabilitas.

Dalam rencana Agenda 2030 untuk Pembangunan Berkelanjutan dan kerangka pembangunan internasional lainnya, hak-hak difabel juga menjadi fokus utama.

Selama bertahun-tahun, 3 Desember menjadi peringatan Hari Disabilitas Inernasional bagi masyarakat luas.

Pada hari ini, masyarakat ikut mendorong meningkatkan partisipasi penyandang disabilitas dalam masyarakat.

Selain itu, masyarakat juga ikut mengakhiri diskriminasi dan menciptakan kesempatan yang sama bagi kaum difabel.

Baca Juga: Masih Buka! Ini Lowongan Kerja untuk Difabel yang Bisa Kamu Coba

Tema Hari Disabilitas 2021

Kementerian Sosial Republik Indonesia meluncurkan tema khusus untuk Hari Disabilitas Internasional tahun ini.

Tema yang diangkat adalah, "Kepemimpinan dan partisipasi penyandang disabilitas menuju dunia pasca-Covid-19 yang inklusif, mudah diakses, dan berkelanjutan".

Fokus tersebut dipilih oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia dengan tujuan untuk mewujudkan lingkungan ramah difabel pasca pandemi.

Banyaknya perubahan di masa pandemi Covid-19 ini harusnya menjadi dorongan untuk banyak sektor industri dalam memberikan akses bagi kawan-kawan difabel.

Nah, di hari yang penting ini, Kawan Puan bisa ikut menggaungkan suara dan tuntutan teman-teman difabel lewat media sosial.

Baca Juga: Mengenal Soal Difabel dan Disabilitas, Apakah Perbedaannya?

Para difabel berhak untuk mendapatkan kesempatan yang sama dengan orang lain, mereka juga sama berharganya.

Maka, hal sederhana yang dapat kita lakukan adalah menghapus dan mengedukasi soal diskriminasi tersebut di lingkungan sekitarmu. (*)

Sumber: tribunnews,Kemensos
Penulis:
Editor: Linda Fitria