Mengenal RUTH, Rumah Aman untuk Perempuan Korban Kehamilan Tak Diinginkan

Aulia Firafiroh - Selasa, 30 November 2021
Rumah Tumbuh Harapan (RUTH)
Rumah Tumbuh Harapan (RUTH) Instagram

"Kami juga sering membantu klien untuk mengurus BPJS mereka. Karena banyak klien yang belum punya BPJS atau BPJS nunggak, padahal BPJS bisa membantu juga untuk akses fasilitas kesehatan mereka," tambah ibu dua anak ini.

Layanan kedua yang RUTH lakukan ialah pendampingan psikologi bagi perempuan korban kehamilan tidak diinginkan.

"Kedua, kami juga menyediakan layanan konseling psikologi one on one, kelompok, psikotest untuk acuan penanganan kasus,"papar perempuan yang akrab disapa Ci Devi ini.

"Di dalam kelas pendampingan psikologi ini, ada berbagai kelas. Seperti kelas keterampilan, kelas pemulihan," tambah Ci Devi.

Baca juga: Mengenal Komunitas HelpNona, Ruang Aman Penyintas Kekerasan

Kelas-kelas yang disediakan RUTH bagi perempuan korban kehamilan tidak diinginkan juga bertujuan untuk memberdayakan sesama.

"Kelas-kelas yang kami lakukan mengandung art therapy bagi mereka. Seperti menjahit dengan tangan, yang bertujuan untuk melatih kesabaran dan konsistensi. Itu semua adalah bagian dari terapi buat mereka,"

Selain itu, ada pendampingan sosial yang RUTH berikan bagi perempuan-perempuan ini.

"Perempuan dengan kehamilan tidak diinginkan kerap mendapat stigma seperti dianggap aib dan mengandung anak haram. Contoh ada perempuan yang hamil lalu dikeluarkan dari sekolah. Kami melakukan datangi dan berbicara kepada pihak sekolahnya agar perempuan tersebut tidak dikeluarkan dari sekolah," papar Ci Devi

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh