Kamu dan Sahabat Menyukai Orang yang Sama? Begini 5 Cara Menyikapinya

Ericha Fernanda - Kamis, 4 November 2021
Cara menghadapi situasi saat kamu dan sahabat menyukai orang yang sama
Cara menghadapi situasi saat kamu dan sahabat menyukai orang yang sama SunnyVMD

Parapuan.co - Menyukai orang lain yang juga disukai sahabat pasti membuat situasi persahabatan menjadi canggung dan membingungkan.

"Kenapa harus dia?" sering dipertanyakan, terkadang masalah ini membawamu pada pilihan mempertahankan hubungan lama atau baru.

Dalam situasi ini, penting bagimu untuk sadar diri, komunikatif, dan terbuka dengan sahabatmu tentang perasaan saling suka.

Pilihanmu pasti tidak ingin kehilangan sahabat, tapi juga tidak ingin berhenti menyukai si lawan jenis itu.

Untuk menghadapinya, berikut hal yang bisa dilakukan saat kamu dan sahabat naksir orang yang sama.

Baca Juga: Menurut Studi, Menikah dengan Sahabat Ternyata Bisa Lebih Bahagia

1. Akui perasaanmu

Melansir Insider, jangan berpura-pura bahwa dirimu tidak menyukai orang itu karena sama dengan sahabatmu.

Akuilah perasaanmu, cobalah memvalidasi bahwa kamu juga memiliki hak untuk menyukai orang lain yang menarik hatimu.

Jujurlah pada dirimu sendiri, dengan kamu menyadari bahwa dirimu menyukai orang yang sama maka hal itu bisa menjadi jalan untuk komunikasi terbuka.

Sumber: Insider
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara