Bangun Kedekatan, Ini Cara Bonding dengan Anak yang Orang Tua Perlu Coba

Tim Parapuan - Senin, 1 November 2021
Bonding dengan anak, bisa dilakukan lewat aktivitas membaca.
Bonding dengan anak, bisa dilakukan lewat aktivitas membaca. Alex Green/Pexels

Apalagi, saat ini ada banyak media yang membuat proses membaca bersama jadi lebih menyenangkan, salah satunya buku bacaan interaktif.

Seri Clever Baby merupakan salah satu buku interaktif yang cocok untuk aktivitas membaca bersama anak-anak usia 3-5 tahun.

Terdapat berbagai jenis kosakata tentang hewan yang dibahas dalam seri ini. Tak hanya dilengkapi ilustrasi menarik dan kalimat-kalimat sederhana, ada aktivitas menarik yang dapat membuat proses membaca berjalan dua arah.

Melalui Seri Clever Baby karangan Irma Pikienė, orang tua dapat mengajak anak untuk berdiskusi mengenai suara hewan, bagian-bagian tubuh, serta makanan mereka.

Dalam judul Hewan Ternak, si kecil diajak mengenal tentang hewan-hewan ternak sambil bermain.

Misalnya, dengan menirukan suara sapi dan kucing sehingga anak-anak tidak mudah bosan karena pembelajaran lebih “hidup” dan menghibur.

Baca Juga: Punya Kemauan Keras, Bagaimana Cara Menghadapi Anak yang Keras Kepala?

Terdapat pula permainan mencari hewan tersembunyi dan menghitung gambar tertentu yang mampu meningkatkan kemampuan observasi anak. Misalnya, menghitung jumlah belalang.

Dirancang untuk anak usia dini (3-5 tahun), buku ini ditulis dengan teks berima sederhana dan suara-suara hewan yang akan merangsang rasa penasaran dan melatih indra pendengaran anak.

Dalam buku Hewan Ternak, contohnya tampak pada kalimat “si sapi ramah dengan mata indah.” Rima yang dipakai akan menarik atensi si kecil dan membuatnya memusatkan perhatian pada setiap halaman yang dibacakan.

Orang tua bisa membacakan buku ini dengan berbagai cara, sebab format buku interaktif ini mirip dongeng dengan bahasa-bahasa imajinatif sehingga bisa dibawakan secara ekspresif.

Penulis:
Editor: Arintya