5 Lagu BTS tentang Kesehatan Mental dengan Lirik Penuh Motivasi

Alessandra Langit - Minggu, 10 Oktober 2021
Lagu-lagu BTS membahas tentang kesehatan mental
Lagu-lagu BTS membahas tentang kesehatan mental Big Hit Music / HYBE Labels

Lagu ini tentang membuka diri dan menunjukkan kerentanan sehingga kita semua bisa menjadi pendukung satu sama lain.

Magic Shop membawa pesan bahwa setiap dari kita sedang berjuang dan satu-satunya hal yang bisa kita lakukan adalah memberikan dukungan kepada satu sama lain.

Lagu ini memberi motivasi untuk kita kembali bangun dan berjuang tidak peduli seberapa sulitnya hidup.

2. Moonchild

Moonchild adalah salah satu lagu RM, pemimpin grup BTS, dalam mixtape Mono-nya.

Lirik lagu ini mengungkapkan bahwa menangis dan sedih itu boleh saja, tetapi jangan sampai menyakiti diri sendiri.

Bagi Kawan Puan yang mengalami overthinking saat larut malam dan tidak bisa tidur, lagu ini untuk kita semua.

Baca Juga: Diperingati Tiap 10 Oktober, Ini Tema Hari Kesehatan Mental Sedunia 2021

Sama seperti bulan, kita tetap bisa bersinar dalam kegelapan dan kesedihan yang dirasakan.

Lagu ini berbicara tentang rasa sakit dan kesepian, tetapi pada saat yang sama, itu memungkinkan kita untuk tumbuh.

3. Answer: Love Myself

Lagu ini merupakan kampanye yang diperjuangkan BTS selama bertahun-tahun: mencintai diri sendiri.

Masalah kesehatan mental yang umum ditemukan adalah terkadang kita membenci diri sendiri, menderita depresi, dan hidup terasa sia-sia.

Penulis:
Editor: Linda Fitria