Cara Mengajarkan Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan pada Anak

Ratu Monita - Sabtu, 4 September 2021
Kesehatan seksual dan reproduksi, pentingnya pendidikan seks pada anak.
Kesehatan seksual dan reproduksi, pentingnya pendidikan seks pada anak. Photo by Ketut Subiyanto from Pexels

2. Memberikan Jawaban dengan Lembut

Ketika si kecil mengajukan pertanyaan tentang seks, jawablah pertanyaan dengan lembut. 

Kemudian cari tahu apa yang sudah mereka ketahui dan dari mana mereka mengetahuinya. Dengan begitu, kamu dapat memperbaiki informasi keliru yang mereka terima.

Penyampaian lembut dan secara perlahan akan memberikan kesempatan bagi kamu untuk berpikir mengenai cara yang lebih baik untuk menyampaikan dan menentukan batas yang harus diketahui anak.

Selain itu, penting bagi kamu untuk mengetahui dengan tepat apa yang sebenarnya ditanyakan oleh anak-anak.

3. Jujur

Dalam memberikan pendidikan seks pada anak, sebagai orang tua Kawan Puan perlu berbicara jujur pada anak.

Hal ini harus dilakukan sebab anak-anak sering kali dapat mengetahui ketika orang tua tidak mengatakan yang sebenarnya pada mereka. 

Jika kamu tidak tahu jawaban atas pertanyaan yang anak diberikan, tidak perlu khawatir. 

Kamu dapat menyampaikan pada anak bahwa tidak tahu secara tepat untuk jawabannya dan cari jawabannya bersama-sama. 

4. Membaca

Kini, semakin banyak buku-buku atau pun artikel jurnal yang membahas mengenai pendidikan seks, gender, dan reproduksi sesuai usia anak dan orang tua.

Dengan kamu membaca dan mencari tahu terlebih dulu, akan memudahkan kamu dalam menjawab beragam pertanyaan si kecil.

Baca Juga: Tanggapan KPI Soal Twit Viral Pengakuan Pegawai Komisi Penyiaran Alami Pelecehan Seksual

Sumber: aboutkidshealth.ca
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini