Bahan dalam Produk Perawatan Kulit yang Harus Dihindari Remaja

Putri Mayla - Kamis, 12 Agustus 2021
Bahan-bahan dalam perawatan kulit berikut sebaiknya dihindari oleh remaja. Salah satunya ada paraben.
Bahan-bahan dalam perawatan kulit berikut sebaiknya dihindari oleh remaja. Salah satunya ada paraben. metamorworks

2. Bahan dalam skincare

Kebutuhan perawatan kulit remaja berbeda dengan orang dewasa. Sehingga, para remaja perlu memerhatikan kandungan bahan yang terdapat dalam skincare.

Jika muncul jerawat, kamu bisa melakukan pola hidup sehat, exfoliant lembut, dan memilih bahan yang aman seperti tea tree dan witch hazel.

Bahan skincare yang harus dihindari yakni enzil salisilat, resorsinol, paraben (methylparaben, propylparaben, ethylparaben, butylparaben, isobutylparaben), wewangian, butylated hydroxytoluene (BHT), dan triclosan (dapat ditemukan dalam produk berlabel "antibakteri").

Baca Juga: Do's and Dont's Makeup untuk Remaja yang Baru Memulai Makeup

3. Bahan dalam makeup

Remaja biasanya akan mulai sadar dengan penampilan mereka, sehingga kebanyakan akan memulai menggunakan makeup.

Namun rupanya, ada bahan dalam makeup yang tidak baik untuk remaja.

Bahan makeup tersebut yakni paraben, BHT, pewangi dan benzil benzoat.

Lebih lanjut lagi, kamu bisa menggunakan bedak berbahan dasar mineral untuk coverage, karena dapat membuat kulit bernafas.

Sumber: Ecoparent
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh