Ditinggal Orang Tua Saat Bayi, Maggie Mac Neil Kini Sukses Raih Emas Olimpiade

Vregina Voneria Palis - Sabtu, 7 Agustus 2021
Maggie Mac Neil
Maggie Mac Neil Instagram: @macnmagg

Maggie Mac Neil mulai berenang pada usia yang cukup belia, yakni saat berumur dua tahun, Kawan Puan.

Melansir dari Oyclass, Maggie banyak mengasah kemampuannya dengan mengikuti berbagai perlombaan renang di sekolah.

Pada tahun 2016, Maggie menempati urutan keenam dalam uji coba renang gaya kupu-kupu 100 meter yang diadakan di Kanada.

Lalu, pada Kejuaraan Dunia 2019 di Gwangju, perempuan 21 tahun ini sukses menjadi bagian dari tim putri Kanada.

Dalam kesempatan itu, Maggie Mac Neil sukses memenangkan medali perunggu sebagai bagian dari tim estafet gaya bebas 4x100 meter.

Masih di kompetisi yang sama, Maggie sukses berlaga di nomor 100 meter kupu-kupu dan meraih medali emas.

Baca Juga: Sosok Sandra Sanchez, Ratu Karate Pemenang Olimpiade Tokyo 2020

Maggie Mac Neil
Maggie Mac Neil Getty Images

Dari berbagai kejuaraan yang ia ikuti, Maggie Mac Neil kemudian memenuhi syarat untuk mewakili Kanada di Olimpiade Tokyo 2020.

Maggie berkompetisi sebagai bagian dari tim Kanada untuk pertama kalinya dalam estafet gaya bebas 4x100 meter.

Dalam kategori tersebut, Maggie menggantikan Ruck dikompetisi final dan memenangkan medali perak dengan waktu 53,47 detik.

Mendali perak tersebut adalah medali Olimpiade pertama Maggie.