Menurut CDC, Begini Cara Menyimpan Masker yang Baik dan Benar

Firdhayanti - Sabtu, 10 Juli 2021
Saat menyimpan masker yang sudah dipakai, sediakan tempat terpisah dari masker bersih.
Saat menyimpan masker yang sudah dipakai, sediakan tempat terpisah dari masker bersih. iStockphotos

Melepaskan Masker Saat Makan dan Minum di Luar

Terkadang, kita bisa melepaskan masker pada saat makan dan minum di luar rumah. 

Tentu kamu akan menyimpan masker sementara untuk digunakan kembali nantinya. 

Untuk itu, simpan masker dalam kantong yang kering.

Dalam hal ini, kamu bisa menggunakan kantong kertas atau kain.

Setelah itu, kamu bisa menyimpan masker di tempat yang bersih seperti di dalam tas, saku atau dompet kamu. 

Setelah menyimpan masker, pastikan kamu mencuci tangan, baik dengan air mengalir dan sabun atau hand sanitizer. 

Baca Juga: Mulai Minggu Depan, Vaksin Covid-19 Dosis ke-3 Akan Diberikan Khusus untuk Tenaga Kesehatan, Pakai Vaksin Moderna

Jika kamu ingin memakai masker kembali, kenakan masker dengan sisi yang sama seperti sebelumnya. 

Jangan membaliknya karena bagian luar sudah ditempeli dengan debu dan virus. 

Setelah memakai masker kembali, jangan lupa untuk mencuci tangan. 

Selain memakai masker, pastikan Kawan Puan melakukan 5M yang lainnya, ya. 

Adapun 5M terdiri dari memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, serta membatasi mobilitasi dan interaksi. 

(*)

 

Sumber: CDC
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati

Genetik Jadi Faktro Risiko, Apa yang Harus Dilakukan Anak Perempuan Jika Ibunya Seorang Penyintas Kanker Payudara?