Disebut Vaksin Awet Muda, Ini 7 Fakta Suntik DNA Ikan Salmon

Vregina Voneria Palis - Kamis, 24 Juni 2021
Fakta menarik suntik DNA ikan Salmon
Fakta menarik suntik DNA ikan Salmon Birthday photo created by benzoix

5. Beragam manfaat lain untuk kulit

Meskipun Rejuran Healer ini lebih dianjurkan bagi mereka yang sudah mengalami tanda-tanda penuaan, perempuan muda juga bisa menikmatinya loh.

“Walaupun demikian, treatment Rejuran Healer tak hanya cocok bagi perempuan yang mengalami tanda penuaan," papar dr. Yulia.

"Ada banyak manfaat yang bisa dirasakan perempuan muda atau bahkan laki-laki," jelasnya.

"Di antaranya untuk meningkatkan kelembapan kulit, mengecilkan pori-pori, memperbaiki skin tone (warna kulit) dan dark circle (kantong mata hitam), hingga membantu penyembuhan luka,” lanjut dr. Yulia.

Baca Juga: Begini Saran Ahli untuk Melakukan Double Cleansing yang Benar

6. Do’s & don’ts treatment Rejuran Healer atau suntik DNA ikan salmon

Kawan Puan, sebelum mencoba perawatan terbaru ini, konsultasilah terlebih dahulu dengan dokter untuk memastikan kontraindikasi.

Ibu hamil, penderita penyakit autoimun dan kanker adalah beberapa kondisi yang tidak memenuhi syarat tindakan treatment Rejuran Healer atau suntik DNA ikan salmon ini.

Pasien juga harus menghindari penggunaan produk eksfoliasi hingga dilarang mengkonsumsi obat aspirin, antikuogulan dan NSAIDs setidaknya tiga hari sebelum treatment.

Baca Juga: Skincare Viral di TikTok, Produk Perawatan Wajah Mengandung DNA Salmon

7. Harga perawatan Rejuran Healer atau suntik DNA ikan salmon

Perawatan Rejuran Healer di ZAP Premiere sendiri dihargai sekitar Rp8 Juta per 2 mL.

Namun meski demikian, kembali pada hasil yang ditawarkan, ada rupa, ada harga.

Nah, bagaimana Kawan Puan?

Apakah kamu tertarik untuk mencoba vaksin awet muda terbaru dari Korea Selatan ini?(*)

 

Ini 3 Hal yang Perlu Dilakukan Jika Ingin Dapatkan Bibir Sehat Merona