Kembali ke New York untuk ‘Ali & Ratu Ratu Queens’, Iqbaal Ramadhan Menemukan Pandangan Baru

Alessandra Langit - Sabtu, 19 Juni 2021
Iqbaal Ramadhan sebagai Ali dalam film Ali & Ratu-Ratu Queens
Iqbaal Ramadhan sebagai Ali dalam film Ali & Ratu-Ratu Queens Netflix

Parapuan.co - Aktor muda Iqbaal Ramadhan pertama kali dikenal di dunia layar lebar lewat perannya dalam film Dilan.

Pada hari Kamis (17/6/21) lalu, film terbaru yang dibintangi Iqbaal Ramadhan, Ali & Ratu Ratu Queens, tayang secara global di layanan streaming Netflix.

Film Ali & Ratu Ratu Queens mengambil latar tempat di kota metropolitan New York, Amerika Serikat.

Tidak seperti karakter Ali yang baru pertama datang ke Amerika Serikat, Iqbaal Ramadhan ternyata pernah menghabiskan beberapa waktu di negara tersebut.

Iqbaal pertama datang ke New York, Amerika Serikat, saat usianya baru 16 tahun.

Kala itu, Iqbaal melihat New York terlalu besar dengan hiruk-pikuk kota yang seakan tidak ada habisnya.

Pengalamannya tersebut membentuk sentimen negatif terhadap kota New York di mata Iqbaal.

Baca Juga: Film 'Ali & Ratu Ratu Queens', Tayangan Hangat untuk Ditonton Bersama Keluarga di Akhir Pekan

Namun, pengalaman syuting Ali & Ratu Ratu Queens mengubah pandangan Iqbaal terhadap kota New York.

Iqbaal merasa dia bisa lebih akrab dengan kota New York karena ia bisa merasakan apa yang dirasakan oleh karakter Ali, yang diperankannya.

Karakter Ali dikisahkan pergi ke New York seorang diri untuk mencari ibunya.

Ia baru pertama kali datang ke New York dan tidak kenal siapa pun di kota yang sangat besar itu.

“Saya relate banget dengan pengalaman Ali, perasaan hilangnya dia saat pertama kali harus ke New York," ujar Iqbaal.

Ia pun melanjutkan, “Proses kehilangan arah di subway, salah station, harus jalan jauh, itu semua tak terlalu saya nikmati sampai harus kembali lagi ke sana,” cerita Iqbaal, dikutip dari Nova.

Dalam proses pembangunan karakter Ali, Iqbaal berusaha mengingat kembali pengalamannya di New York.

Iqbaal merasa apa yang dilakukan Ali di New York sama dengan pengalaman Iqbaal di kehidupan nyata.

Iqbaal pun merasa dirinya mirip dengan kepribadian Ali yang impulsif dan terlalu menuruti kata hatinya.

Baca Juga: Tayang Hari Ini, Film 'Ali & Ratu Ratu Queens' Membantu Iqbaal Menemukan Jalannya Sendiri

Namun, Iqbaal juga mengakui ada perbedaan antara dirinya dengan karakter Ali.

“Kalau perbedaannya, kayaknya Ali orang yang lebih bisa melihat silver lining dari sebuah masalah," cerita Iqbaal.

Ia pun meneruskan dengan perbedaan Ali dengan dirinya, "Saya butuh proses dan masukan dari orang lain. Atau waktunya mungkin lebih lama untuk saya bisa mengambil hikmah dari sebuah kejadian."

Kira-kira kejadian seperti apa ya, yang dialami oleh karakter Ali di kota New York yang serupa dengan pengalaman Iqbaal?

Jawabannya hanya bisa kamu temukan di film Ali & Ratu Ratu Queens yang sudah tayang di Netflix! (*)

Sumber: Nova
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania