8 Pertanyaan Ini Penting Kamu Tanyakan ke Pasangan Sebelum Menikah

Vregina Voneria Palis - Senin, 5 April 2021
Ilustrasi pasangan
Ilustrasi pasangan whyframestudio

Parapuan.co - Kawan Puan tahukah kamu bahwa ada beberapa pertanyaan penting yang harus kamu tanyakan kepada pasangan sebelum akhirnya mantap maju ke pelaminan?

Iya, hal ini bisa membantu mengantisipasi beberapa hal yang mungkin tidak kamu inginkan nantinya.

Karena lebih baik terkejut sekarang daripada nanti setelah menikah.

Baca Juga: Jika Ingin Mengakhiri Hubungan Jangan Sakiti Salah Satu Pihak

Melansir dari Asiaone, berikut ini adalah pertanyaan yang penting kamu tanyakan kepada pasangan kamu sebelum menikah.

1. Apa rencana 5 sampai 10 tahun ke depan?

Saat kamu dan pasangan merencanakan masa depan, kamu pasti ingin tahu bahwa kalian berdua memiliki prioritas, sasaran, dan tujuan yang sama dalam hidup.

Hal ini penting karena orang yang memiliki visi hidup yang sama dengan pasangannya lebih cenderung menemukan kebahagiaan satu sama lain dalam pernikahan mereka.

Baca Juga: Suka Memanipulasi Cerita, Ini 5 Ciri Pasangan Kamu Gashlighter

Nah Kawan Puan, bila kamu tidak yakin harus memulai percakapan dari mana, kamu bisa menanyakan tujuan atau rencana pasangan kamu ke depannya.

Tanyakan apakah dia ingin memulai bisnisnya sendiri atau melanjutkan pendidikan.

Selain pertanyaan tentang bisnis dan pendidikan, bila kalian berencana untuk berkeluarga, kamu juga bisa membahas tentang berapa banyak anak dan kapan dia akan berencana memiliki anak.

Hal ini penting kamu lakukan agar kamu memiliki prioritas dan rencana tabungan yang baik.

Baca Juga: Jadi Saling Membenci, Ini Tanda Hubunganmu dan Pasangan Akan Berakhir

2. Bagaimana dia menghabiskan uangnya?

Nah Kawan Puan, membicarakan topik keuangan memang sedikit sensitif tapi hal ini penting kamu ketahui dari pasangan sebelum menikah.

Kamu harus tau berapa banyak penghasilan yang pasangan kamu dapat, berapa banyak yang dia hemat, dan berapa banyak yang dibelanjakan.

Diana Chandra, seorang konselor dari EMCC (Eagles Mediation and Counseling Center) mengatakan bahwa sangat penting bagi pasangan yang akan menikah untuk mendiskusikan cara membagi tagihan rumah tangga dan apakah kamu menginginkan rekening bersama.

Baca Juga: 6 Jenis Ciuman di Bibir yang Disukai Pria, Salah Satunya French Kiss

Bila memang kamu dan pasang berencana untuk membuat rekening bersama maka diskusikan berapa banyak kontribusi yang akan kalian berikan masing-masing.

Judith Alagirisamy, seorang spesialis kehidupan keluarga dari Focus on the Family Singapore mengatakan mendiskusikan keuangan sebelum menikah sangat penting karena uang bisa jadi masalah utama dalam hubungan berumah tangga. 

3. Apakah ada riwayat penyakit?

Faktor kesehatan juga penting untuk kamu perhatikan sebelum mantap menikah.

Tanyakan pada pasangan apakah dia memiliki penyakit bawaan atau keturunan.

Baca Juga: Ada Pingitan Seperti Aurel-Atta, Ini 6 Tradisi Pernikahan di Jawa yang Wajib Kamu Tahu!

Hal ini penting kamu tanyakan sehingga kamu sudah memiliki kesiapan nantinya saat kamu menikah.

Selain itu, penting juga mengetahui apakah pasangan kita memiliki kesiapan asuransi kesehatan untuk tahun-tahun ke depan.

4. Hubungan seperti apa yang dia miliki dengan keluarganya?

Tanyakan pada pasangan soal kemungkinan orang tua mengharapkan dia merawat mereka di masa mendatang.

Hal ini tentu penting kamu tanyakan sebelum menikah karena menyangkut kehidupan berumah tangga kalian nantinya.

Baca Juga: Pentingkah Diskusi Keuangan dengan Pasangan Sebelum Menikah? Ini Kata Maya Septha

Lalu seberapa besar dukungan finansial yang harus kamu dan pasangan berikan kepada orang tuanya, apakah dananya berasal dari rekening bersama atau dari kantong pribadi.

Mendiskusikan hal ini sebelum menikah bisa menjauhkan kamu dan pasangan dari konflik.

Kamu bisa mendiskusikan keputusan yang nyaman bagi kalian berdua.

Jika hubungan antara kamu dan calon mertua kurang baik, kamu bisa diskusikan apakah layak untuk memberi calon mertua apartemen di dekat kalian tinggal nantinya untuk menghindari konflik.

Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Tak Disadari Menjadi Tanda Toxic Relationship

5. Seberapa sering dia berharap untuk berhubungan seks?

Banyak pasangan tidak cukup berbicara tentang seks karena mereka malu.

Namun menurut ahli, jika kebutuhan seks tidak terpenuhi dalam suatu hubungan, hal ini bisa menjadi sebuah masalah nantinya. 

Membicarakan seks dengan pasangan penting kamu lakukan sebelum menikah, sehingga tidak akan mengganggu hubungan harmonis kamu nantinya.

6. Batasan apa yang harus dia buat dengan perempuan lain?

Beri tahu pasangan kamu sedari dini tentang batasan yang harus dia buat dengan perempuan lain setelah menikah.

Baca Juga: 5 Hal yang Perlu Dilakukan Saat Hadapi Silent Treatment dari Pasangan

Hal ini bisa kamu lakukan sebagai langkah antisipasi dari perselingkuhan fisik atau emosional.

7. Bagaimana dia menangani konflik?

Mengetahui bagaimana pasangan kamu menangani konflik bisa mengantisipasi kesalahpahaman ketika dia bertindak di luar karakter.

Apakah dia tipe orang yang merundingkan masalah, apakah dia hanya akan diam, atau apakah dia orang yang cepat emosi?

Bila pasangan kamu ternyata orang yang cepat emosi, kalian bisa meminta bantuan profesional untuk mengelola emosinya.

Baca Juga: Catat! Ini 3 Kunci Utama Punya Hubungan Asmara yang Bahagia

8. Keinginan pasangan dalam memiliki anak?

Tanyakan kepada pasangan kamu tentang masalah memiliki anak dan kesiapan kamu sendiri.

Jangan paksakan kehendak pasangan dengan keinginan kamu sendiri.

Berdiskusilah dengan pasangan kamu bila masalah memiliki keturunan sedikit kurang nyaman bagi kamu.

Nah Kawan Puan kamu bisa menanyakan hal-hal di atas kepada pasangan untuk lebih mengenal satu sama lain sebelum akhirnya memutuskan melanjutkan ke jenjang berikutnya ya!

(*)

Sumber: asiaone
Penulis:
Editor: Linda Fitria