Nyeri Saat Menstruasi? Atasi dengan Konsumsi 6 Makanan Sehat Ini

Poetri Hanzani - Minggu, 21 Maret 2021
Atasi nyeri saat menstruasi dengan konsumsi 6 makanan ini.
Atasi nyeri saat menstruasi dengan konsumsi 6 makanan ini. Freepik

1. Yogurt

Konsumsilah makanan kaya kalsium untuk membantu mengurangi kram dan nyeri saat menstruasi.

Kawan Puan bisa mendapatkannya dari yogurt. Kandungan probiotik di dalamnya bisa membantu melancarkan sistem pencernaan.

Dengan demikian, yogurt bisa mengurangi rasa kembung yang dirasakan saat menstruasi.

2. Jahe

Cara lain untuk mengatasi kram menstruasi dengan minum teh jahe hangat.

Baca Juga: Nyeri Haid dan 3 Gangguan Saat Menstruasi yang Harus Kita Ketahui!

Ini akan menenangkan perut kita yang sedang kram dan nyeri. Jadi, ketika nyeri saat menstruasi melanda cobalah untuk membuat teh jahe.

3. Cokelat hitam

Konsumsi cokelat hitam menjadi salah satu cara untuk mengurangi nyeri atau kram ketika menstruasi.

Selain rendah gula, cokelat hitam juga mengandung magnesium dan vitamin E yang baik untuk tubuh.

Di samping cokelat hitam, Kawan Puan juga bisa mendapatkan asupan vitamin E dari almond, telur dan buah alpukat.

Dicicipi Sampai Korea, Ini Resep Mie Yamin Bandung ala Kimbab Family