Duh, Anemia Rentan Dialami Perempuan, Ini 7 Makanan untuk Mencegahnya

Ragillita Desyaningrum - Jumat, 19 Maret 2021
Duh, Anemia Rentan Dialami Perempuan, Ini 7 Makanan untuk Mencegahnya
Duh, Anemia Rentan Dialami Perempuan, Ini 7 Makanan untuk Mencegahnya

Parapuan.co – Rupanya, anemia rentan dialami perempuan lo. Terutama saat kita hamil dan menstruasi.

Biasanya kita akan mengalami anemia defisiensi besi.

Anemia defisiensi besi sendiri terjadi karena tubuh kekurangan zat besi untuk memproduksi sel darah merah yang membawa oksigen ke jaringan tubuh.

Nah, perempuan hamil dianggap rentan menderita anemia karena kurangnya asupan zat besi karena harus membagi nutrisi untuk tubuhnya dan bayi di dalam kandungan.

Sedangkan perempuan yang sedang menstruasi berpotensi mengalami anemia karena kehilangan banyak darah.

Baca Juga: Umumkan Kehamilan, Paula Verhoeven: Doanya Biar Aku dan Calon Adek Kiano Sehat

Selain itu, kekurangan folat dan vitamin B-12 juga dapat berpengaruh pada tubuh dalam memproduksi sel darah merah.

Vitamin C juga dibutuhkan dalam memproduksi sel darah merah sebab vitamin C dapat membantu penyerapan zat besi yang lebih optimal.

Adapun gejala-gejala umum dari anemia yang dikutip dari Kompas.com di antaranya adalah kelelahan, sakit dada, perubahan kuku, kulit, dan rambut menjadi lebih pucat dan rapuh, mulut terasa sakit, serta sakit kepala.

Nah, untuk terhindari dari risiko ini, penting untuk mengonsumsi nutrisi-nutrisi yang dapat mendukung produksi sel darah merah.

Melansir Healthline, berikut adalah makanan yang dapat membuatmu terhindari dari anemia.

Sayuran hijau

Sayuran hijau, terutama yang berwarna hijau gelap merupakan salah satu sumber zat besi nonheme.

Kamu bisa mengonsumsi sayuran seperti bayam, kale, daun swiss chard, collard hijau, serta dandelion greens yang tinggi kandungan zat besinya.

Baca Juga: Paula Verhoeven Hamil Anak Kedua, Begini Cara Siapkan Si Sulung Jadi Kakak

Daging sapi dan daging unggas

Jika sumber zat besi non heme ada pada sayuran hijau, maka zat besi heme banyak ditemukan di daging sapi dan daging unggas.

Adapun kandungan zat besi yang paling tinggi ada pada daging merah, dibandingkan daging ayam atau unggas.

Nah, makan daging yang dicampurkan dengan sayuran hijau, beserta buah yang mengandung vitamin C dapat meningkatkan penyerapan zat besi.

Hati hewan

Jangan merasa jijik dulu untuk mengonsumsi organ atau jeroan hewan seperti hati.

Sebab, hati mengandung zat besi serta folat yang baik untuk mencegah anemia pada ibu hamil dan perempuan menstruasi.

Baca Juga: Menstruasi Lebih Singkat? 6 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya Lho!

Seafood

Beberapa ikan seperti ikan tuna, makarel, serta salmon merupakan makanan dengan sumber zat besi yang tinggi.

Meski begitu, perlu diingat bahwa ikan salmon juga tinggi akan kandungan kalsium yang dapat menghambat penyerapan zat besi.

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan telah terbukti mengandung berbagai jenis nutrisi yang diperlukan tubuh, salah satunya zat besi.

Beberapa kacang yang dapat kamu konsumsi untuk mencegah anemia di antaranya adalah kacang merah, kacang kedelai, kacang polong hitam, kacang polong, serta kacang hitam. (*)

Pemberian Vaksinasi PCV Jadi Langkah Penting Pencegahan Penyakit Pneumonia