Pemerintah Prediksi 4 Juta Orang Akan Mendaftar Seleksi CPNS 2021

Shenny Fierdha - Rabu, 10 Maret 2021
Peserta tes CPNS sedang mengikuti ujian
Peserta tes CPNS sedang mengikuti ujian Tribunnews

Parapuan.co - Pemerintah memperkirakan ada sekitar empat juta orang yang akan mendaftar dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021.

Menurut Badan Kepegawaian Negara (BKN), melansir dari Kompas.com, estimasi empat juta orang pendaftar itu membutuhkan tambahan PC komputer untuk pelaksanaan tes sebanyak 61.194 unit.

Ini karena BKN memperkirakan satu sesi pelaksanaan tes membutuhkan sekitar 63.492 unit PC komputer.

Sementara, BKN saat ini hanya punya 2.298 unit PC komputer untuk mendukung pelaksanaan seleksi.

Baca Juga: Andalkan Platform Digital, Dua Bisnis Ini Berhasil Bertahan Selama Pandemi Covid-19

Seleksi sendiri masih menggunakan komputer atau bersifat Computer Assisted Test (CAT).

Salah satu tahap seleksi penerimaan CPNS adalah tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Mengingat akan ada empat juta pendaftar tes, maka SKD diperkirakan selesai dalam waktu 21 hari.

Materi soal SKD sendiri saat ini tengah difinalisasi oleh konsorsium pelaksanaan seleksi CPNS 2021.

Baca Juga: Lewat Kedai Kopi Kisaku, Raline Shah Dukung Pemberdayaan Perempuan

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria