Ini Tips Makeup Viral di TikTok yang Sebaiknya Dihindari untuk Riasan Pengantin

Citra Narada Putri - Sabtu, 2 Maret 2024
Tips makeup viral di TikTok yang sebaiknya dihindari untuk riasan pengantin.
Tips makeup viral di TikTok yang sebaiknya dihindari untuk riasan pengantin. (Andrey Sayfutdinov/iStockphoto)

Parapuan.co - Dengan banyaknya beredar tips makeup viral di TikTok, mungkin Kawan Puan tergiur memraktekkannya untuk diaplikasikannya pada riasan pernikahan.

Kendati demikian, ternyata tidak semua tips makeup viral di TikTok cocok untuk diaplikasikan sebagai riasan pernikahan di hari istimewa.

Bukannya tanpa alasan, menurut para ahli, sejumlah tips makeup viral di TikTok tak semuanya bisa memberikan hasil yang baik pada riasan pernikahan.

Maka dari itu, agar tidak 'menghancurkan' hari istimewamu, ketahui dulu beberapa tips makeup yang sebaiknya Kawan Puan hindari.

Trik Soap Brow

Kawan Puan mungkin masih ingat dengan tips makeup yang sempat populer di TikTok saat pandemi Covid-19, yang mana kita akan mengaplikasikan sabun ke alis.

Trik makeup ini banyak diikuti beauty enthusiast karena ingin tampilan alis yang feathery seperti Cara Delevigne.  

Namun rupanya, menurut celebrity makeup artist, Huda Okuonghae, tren riasan ini jangan diikuti terutama untuk riasan pernikahan.

"Para pengantin semakin jarang meminta soap brow karena mereka tidak ingin melihat alis yang spikey di foto pernikahan," cerita Huda, seperti melansir Hello.

Sumber: Hello
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri