BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Tips Mulai Bisnis Menyulam hingga 6 Kalimat Pantangan Saat Wawancara Kerja

Linda Fitria - Selasa, 16 Januari 2024
Tips bisnis menyulam
Tips bisnis menyulam Instagram/ saystitch

Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Lady Boss, Selasa (16/1/2024), salah satunya soal tips bisnis menyulam.

1. 3 Tips Belajar dan Memulai Bisnis Menyulam, Pastikan Rutin Latihan

Menyulam jadi salah satu ide usaha yang menarik untuk dicoba. Apalagi jika Kawan Puan punya hobi menyulam, maka kamu pun bisa menjadikannya ladang pemasukan.

Menurut Fitri Aisyah selaku pemilik Say Stitch, menyulam atau embroidery ini sama seperti bordiran hanya saja menggunakan tangan.

Saat ditemui PARAPUAN di Twin House Blok M, Jakarta (13/1/2024) Fitri menjelaskan menyulam ini jadi teknik menghias di atas kain, baik kemeja, tas, sapu tangan maupun pakaian lainnya.

Lantas, bagaimana cara belajar dan memulai bisnis menyulam? Kepada PARAPUAN, Fitri pun menceritakan pengalamannya dalam memulai usaha menyulam berikut ini.

Rutin Latihan

"Mulainya enggak sengaja, karena aku emang suka menyulam dan ngerjainnya banyak," terangnya. Banyak sulaman yang ia lakukan pun melatih kemampuannya untuk meyulam.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Sebulan Lagi Imlek, Ini 6 Ide Usaha yang Layak Dicoba Selain Hampers

2. Jobseeker Wajib Tahu, Ini 6 Kalimat yang Haram Diucapkan saat Wawancara Kerja

Kawan Puan, apa pun yang kita ucapkan saat wawancara kerja akan membentuk imej atau citra kita di hadapan HRD (pewawancara). Maka itu kamu harus berhati-hati untuk tidak mengucapkan kalimat-kalimat terlarang saat sedang wawancara kerja.

Kalimat terlarang seperti apa yang dimaksud? Berikut informasinya seperti diungkap Jermaine L. Murray, pakar karier dan pendiri JupiterHR mengutip CNBC via Kompas.com!

1. "Saya akan melakukan apa saja."

Kalimat terlarang yang pertama, yaitu menyebutkan bahwa kamu rela melakukan apa saja. Ini menunjukkan kamu kurang fokus dan tidak memahami dengan baik posisi yang kamu lamar.

Kamu bisa mengganti kalimat itu dengan, "Saya tertarik dengan posisi X dan unggul di bidang itu, tapi saya terbuka untuk peran lain di mana saya bisa berkontribusi."

2. "Perusahaan ini bergerak di bidang apa?"

Alih-alih menanyakan kalimat di atas, sebaiknya riset dulu tentang perusahaan sebelum kamu mengirimkan lamaran.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Kurangi Gugup, Ini Tips Memperkenalkan Diri Saat Wawancara Kerja dan Contohnya

3. Berbagi Tips Karier, Maudy Ayunda Sebut Peluang Tidak Perlu Dikejar

Kawan Puan sibuk mencari pelatihan di bidang digital karena peluang karier di industri tersebut besar akhir-akhir ini?

Memang benar, peluang karier di industri digital seperti pemasaran, teknologi informasi, cyber security, analisis data, dan sebagainya cukup besar.

Akan tetapi dengan mengejar peluang karier di bidang tersebut, apakah membuatmu berhasil?

Jika tidak, barangkali ada yang keliru dari usahamu dalam mengejar peluang tersebut.

Atau, benarkah seharusnya peluang tidak dikejar seperti yang disampaikan Maudy Ayunda?

Dalam sebuah acara bertajuk Jakarta X Beauty pada Desember 2023 lalu, Maudy Ayunda menyinggung mengenai hal tersebut.

Bahwasanya menurut Maudy Ayunda, peluang tidak perlu dikejar karena selalu mengalami perubahan.

Apa maksudnya? Simak penjelasan dari Maudy Ayunda seperti dikutip dari Instagram Prakerja.go.id berikut ini!

Contoh Adanya Peluang

Baca selengkapnya

Baca Juga: Tips yang Perlu Diperhatikan untuk Mahasiswa yang Ingin Daftar Magang

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria